Chanifah

Lahir di Banyumas, 22 Oktober 1989. Alumni PGSD FKIP UNS Tahun 2013. Tenaga pendidik di SDN Pesawahan Kec.Rawalo Kab.Banyumas Jawa Tengah....

Selengkapnya
Navigasi Web
Memunculkan Ide Anak dengan Menulis Dialog

Memunculkan Ide Anak dengan Menulis Dialog

Setiap anak memiliki bakat menulis dan berargumen. Namun, kita terkadang kurang paham bagaimana menggali potensi mereka. Sebenarnya anak-anak memiliki banyak pengalaman yang bisa dikembangkan menjadi sebuah tulisan. Mereka juga memiliki imajinasi yang luar biasa yang dapat dikembangkan pula.

Hari ini, saya dan anak-anak kelas 5 belajar menulis dialog dengan topik bebas (ditentukan siswa). Sebelum menyusun dialog, terlebih dahulu saya menjelaskan mengenai:

Pengertian dialog Topik Tokoh dan perwatakan Butir-butir dialog Contoh dialog

Kemudian saya menugaskan mereka untuk menyusun teks dialog secara berkelompok. Mereka sangat antusias karena saya membebaskan topik yang mereka pilih. Dalam menyusun dialog tersebut mereka saling beradu argumen. Ada yang topiknya tentang bermain, belajar kelompok, mandi di sungai, bahkan meledek orang gila. Mereka sangat asyik dan saling tertawa. Saya membiarkan mereka menulis dialog tersebit dengan topik sesuka hati mereka agar memacu dan memunculkan ide-ide mereka dengan bebas. Kemudian saya keliling mengecek hasil pekerjaan mereka sebelum ditampilkan di depan teman kelompok lain. Saya hanya memberi pujian dan saran agar apa yang mereka tulis diselipkan amanat pada salah satu parcakapan dalam dialog tersebut.

Hasil akhirnyapun luar biasa (menurut saya). Mereka tampilkan hasil karya mereka di depan teman-teman kelompok lain dengan ekspresi sesuai wataknya. Mereka sangat antusias dan memberikan apresiasi luar biasa terhadap hasil karya kelompoknya sendiri dan kelompok lain.

Sekian , semoga bermanfaat.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post