Cici amelia S.Psi.I S.Pd

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
(Tantangan hari ke 60) FINALLY

(Tantangan hari ke 60) FINALLY

Finally done..Alhamdulillah di hari ke 60, tak terasa satu step lagi menuju emas. Tak mudah bagi penulis amatiran seperti saya untuk meluangkan ide di kepala yang kadang datang, kadang sulit tuk ku temukan. Iri terasa melihat teman-teman yang sudah lebih maju dibandingkan saya. Bukan hanya sekedar menulis artikel, namun sudah menghasilkan lebih dari satu buku. Bahkan tak jarang yang sudah mendapatkan penghargaan untuk karya tulisnya. Kalau dikatakan mudah, mungkin terlalu terkesan menggampangkan. Karena tak semudah itu menuliskan apa yang terfikirkan, apa yang disaksikan, dan apa yang didengarkan. Namun apabila dikatakan sulit juga terlalu berlebihan. Karena seorang penulis profesional adalah penulis yang menulis setiap hari sehingga terasahlah kemampuan menulisnya. Berawallah dari menulis bebas begitulah kata mas ikhsan yang pertama kali menyemangatiku. Alirkan saja, dobrak saja dan bunuh editor yang ada di dalam dirimu. Sehingga menjadilah sebuah tulisan, tanpa kau sadari.

Ya, memang benar begitu. Dari hari pertama mengikuti tantangan menulis, sampai hari ke 60 hari ini, saya merasa mendapatkan cambukan semangat setiap hari. Menulis seakan sudah menjadi rutinitas saya, meskipun genre tulisan masih nano-nano. Namun saya yakin semua penulis hebat pasti berasal dari titik yang sama seperti yang saya lewati sekarang. Mudah-mudahan kelak saya juga menjadi penulis hebat yang menjadikan menulis tidak hanya sebagai penjawab tantangan saja, namun sudah menjadi kebutuhan.

Saya harapkan semua masyarakat indonesia memiliki keinginan menulis, karena negara yang indah ini tak akan habis-habis untuk dikabarkan kepada dunia lewat tulisan, apalagi kalau pandai meramu kata dan kalimat, hal ini akan menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan dunia. Namun dalam skala kecilnya setidak nya dengan menulis otak kita menjadi terasah dan bisa menunda kepikunan. Kenapa? Ya karena otak kita selalu dirangsang untuk berfikir dalam meramu sebuah ide menjadi tulisan yang enak dibaca. Jadi, selamat menulis ya semua. Yakin saja bahwa tidak ada yang sia-sia dalam berusaha, meskipun tidak ada yang membaca tulisan kita. Salam semangat menuju 365 hari!!

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

mantap buk cici...amatiran lama lama menjadi hebat dan terkenal amin....

20 May
Balas

Mudah-mudahan pak salim..

21 May

Akhirnya ,sampai juga 60 hari

20 May
Balas

Dengan nafas tersengal2 ni lik...haha

21 May

Selamat bu Cici....dari terpaksa jadi terbiasa....

21 May
Balas

Sama2 berjuang kita ya un..

21 May



search

New Post