David Misra

Sejatinya setiap langkah kaki mendekatkan pada kematian, mari tinggalkan jejak dengan tulisan yang menginspirasi yang bisa menjadi amal sholeh di negeri akhirat...

Selengkapnya
Navigasi Web
 Sulitkah Mem-follow  Akun Teman Guru di Gurusiana?

Sulitkah Mem-follow Akun Teman Guru di Gurusiana?

Saya bercita-cita ingin mempunyai buku hasil karangan sendiri, seperti juga banyak dicita-citakan teman-teman guru di blog ini. Oleh karena itu saya ikut bergabung dengan gurusiana.id dan berikhtiar untuk mulai berperan aktif dalam kegiatan menulis dan memberi komentar positif.

Ikhtiar bergabung juga menjadi member MediaGuru. Alhamdulillaah kartu anggotanya sudah cetak, InsyaAllahuta'alaa... Selasa ini "otw" kirim. Mudah-mudahan lancar dan berkah ya. Aamiin

Saya suka mem "follow" akun teman-teman guru yang ada di gurusiana, bahkan ketika saya buka tulisan-tulisan baru yang saya baca pada beranda, saya rasanya ingin mem-follow semua akun yang muncul itu. Dengan niat saling support dan bekerjasama. Tapi... kenapa ya agak sulit untuk mem follow nya?... mohon maaf tidak semudah mem-follow akun-akun di Facebook atau Instagram, kenapa ya?.... #tandatanyakeras he..he....

Terkadang sampai gemas jari-jemari ini mengklik tetapi tidak juga bisa mem follow... Apa karena bukan akun premium? Atau bagaimana ya?... . ingin jadi akun premium...tapi... belum bisa... karena ketika hendak top up tetapi tombol top up nya sedang tidak aktif.

Ingin sekali saya mempunyai banyak teman di blog ini yang bisa menyupport dan mengkritisi tulisan-tulisan saya, untuk saling support dan mengkritisi juga, "win-win sollution", maju bersama, berprestasi bersama. Pasti akan lebih nikmat jika bersama.

Teman-teman guru bagaimana? Apakah punya pengalaman yang sama? atau bahkan mudah untuk mem follow akun teman guru yang lain? Atau terkendala juga seperti saya?....

Mari kita sharing yuks....

By the way... Bahagia sekali dengan blog gurusiana karena bisa memfasilitasi hobi menulis guru-guru dan bisa saling berbagi ilmu dan pengalaman, menurut saya blog gurusiana ini lebih bermanfaat karena kebanyakan tulisan-tulisan di dalamnya informatif, mendidik dan bahkan banyak yang menghibur juga.

Terima kasih yang sudah membuat dan membangun blog gurusiana ini, jazaakumullaah khoiron katsiiroo, semoga pahala dari menanam dan menebar kebaikan akan terus mengalir. Aamiin

Semoga ke depannya gurusiana akan semakin keren lagi, menjadi media pembawa suara hati guru-guru di Indonesia, membuat guru-guru lebih maju dan lebih beraktualisasi diri.

#salamliterasi

#salamkenal

#marisalingfollow

#senyum

#senyumsedekah

#don'tworry

#behappy

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post