David Misra

Sejatinya setiap langkah kaki mendekatkan pada kematian, mari tinggalkan jejak dengan tulisan yang menginspirasi yang bisa menjadi amal sholeh di negeri akhirat...

Selengkapnya
Navigasi Web
Club Kolaboratif Learning  Hasilkan Sinergi Positif

Club Kolaboratif Learning Hasilkan Sinergi Positif

“Saatnya superteam bukan lagi superman” (No Name)

Kolaboratif Learning menjadi menarik dengan menggunakan google drive. Dengan akun google masing-masing siswa bisa masuk ke dalam 1 grup untuk saling diskusi dan sharing. Pembelajaran ini menjadi menarik karena menggunakan media internet, pembelajaran yang menggunakan jaringan internet adalah pembelajaran yang kekinian, manusia jaman now (manusia jaman Z).

Pada jaman now bukan lagi one man show atau superman tetapi menumbuhkan jiwa kolaboratif sehingga menjadi superteam. Pada pembelajaran kolaboratif tetap membutuhkan peran guru sebagai mediator. Para siswa yang berada dalam grup itu seantiasa komitmen terhadap tugas dan tanggung jawabnya masin-masing, menumbuhkan jiwa saling menghormati dan saling membantu bukan saling bersaing.

Pelajaran kolaboratif ini diharapkan akan menjadi sinergi bagi keberhasilan tujuan pembelajaran. Para siswa aktif membaca (berliterasi), berdiskusi dan menulis. Para siswa diharapkan peran aktifnya untuk kemajuan bersama.

Untuk langkah awal sebelum menggunakan google drive bisa juga uji coba dengan grup whats app (WA) pada grup itu siswa dipersilahkan untuk saling bertukar informasi tentang kompetensi yang akan dicapai. Peran guru juga amat penting di sini agar para sisiwa tidak melenceng dari tujuan awal.

(oleh: David Misra, Praktisi Pendidikan)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post