Delmi Masnita.S.Pd.I

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
 Muharram ( Terlarang ) Tagur ke 64

Muharram ( Terlarang ) Tagur ke 64

Muharram secara harfiah berarti " Terlarang ". Maksudnya dilarang pada bulan Muharram berbuat hal hal yang terlarang. Sakralnya dilarang berperang di zaman Nabi Muhammad berdakwah.

Muharram merupakan bulan pertama pada penanggalan tahun Islam atau tahun Hijriah. Terpakti menjadi bulan suci dikalender Islam. Kedatangannya sebaiknya disambut dengan cara mendekatkan diri kepada Sang pencipta.

Menyambut tahun baru Islam tentulah ada rencana yang lebih baik kedepannya sebagai petenungan atau refleksi diri untuk perbaikan ditahun depan yang lebih baik.

Bulan Muharram memilki banyak keistimewaan, untuk itu kita disunahkan untuk banyak berbuat baik dan dilarang di bulan Muharram melakukan hal hal terlarang. Peristiwa penting yang terjadi pada mada Rasululloh yaitu Hijrahnya dari Mekah ke Madinah. Hingga itulah awal ditetapkan penanggalan Hijriah di mulai.

Ada beberapa amalan yang bisa kita lakukan untuk menyambut tahun baru Hijriah, salah satunya " melaksanakan puasa dihari pertama, kedua, dan ketiga awal bulan Muharram ".

Ada beberapa puasa istimewa di bulan Muharram :

1 Puasa Asyura.

Puasa asyura merupakan puasa yang istimewa dan sangat dianjurkan oleh Rasululloh kita melaksanakannya, seperti sabda brliau yang artinya " Puasa yang paling utama setelah Romadhan adalah puasa di bulan Muharran, dan sholat yang paling utama setelah sholat fardu adalah sholat malam".

Dihadis lain dikatakan bahwa " Tidak ada puasa sunnah yang lebih diutamakan Rasululloh melebihi puasa asyura ". Keutamaan puasa asyura yang banyak diketahui orang adalah " menghapus dosa setahun sebelumnya, dan setahun sesudahnya ".

Oleh sebab itu marilah besok hari kita semua berpuasa awal Muharram dan nanti puasa Asyura pada hari ke 10 Muharram atau bertepatan dengan tanggal 29 Agustus 2020.

Moga Alloh memberikan buat kita semua faedah Muharram, hingga kita termasuk orang yang beruntung bertemu dengan Muharram 1442 H.

Rumahku, malam akhir Zulkaedah 1441 H

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

makasih, diingatkan utk puasa besok..

19 Aug
Balas

Alhamdulillah jika ada yg termotivasi..mkasi bukbalin

20 Aug

Aamiin ya rabbal alamiin

19 Aug
Balas

Amiin..kita puasa besok yaa ustazah cantik

19 Aug

Insya ALLAH. Ustadzah ku idolaku

19 Aug
Balas

Hhhh....masa iyaa..Amiin

19 Aug



search

New Post