Denon Yuliwati

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
 GOMBYANG
Pindang Gombyang

GOMBYANG

Oleh: Denon Yuliwati

#tantangangurusiana hari ke - 33

Adalah khasanah kuliner Indramayu, yang cukup terkenal sejak tahun 2006. Kuliner itu dikenal dengan nama Gombyang dan sejenis masakan pindang ikan. Gombyang merupakan masakan yang bahan bakunya dari kepala ikan manyung nama lainnya ikan jambal roti. Awal sejarahnya hingga kuliner gombyang jadi terkenal di wilayah Indramayu hingga menjadi ekowisata kuliner di daerah pantai akan diceritakan secara ringkas.

Daerah Karangsong adalah wilayah sekitar pantai utara Jawa Barat Kabupaten Indramayu. Home industri di daerah Karangsong ini adalah penghasil ikan asin jambal roti. Jika kita melintasi daerah ini akan terlihat pemandangan sepanjang jalan akan terlihat berjejer ikan jambal roti yang telah diasinkan dan dijemur diatas bale-bale bambu sebagai tempat untuk mendadar ikan yang masih basah tanpa kepala dan rata-rata berat dari 1 ekor ikan asin ini beekisar antara 2 kg sampai dengan 5 kg. . Kepala dari ikan jambal ini di buang dan menjadi limbah, kalaupun ada yang mau memanfaatkannya dijual dengan harga yang sangat murah.

Dari sinilah terpikir dibenak seorang koki wanita bernama Carmiah. Dia coba membuat pindang dari kepala ikan jambal ini. Ciri khas dari ikan jambal ini sangat amis luar biasa. Dengan keahliannya sebagai juru masak Carmiah berhasil membuat masakan pindang dari kepala ikan jambal dengan menghilangkan bau amis yang sangat luar biasa itu. Tahun 2006 awal masakan pindang gombyang ini nama masakan tersebut tidaklah diminati banyak orang, karena suguhan dari pindang ini adalah setengah dari kepala ikan jambal yang biasanya sangat besar. Dapat dibayangkan betapa besarnya sajian kepala ikan itu diatas piring.

Dengan kegigihan promosi dari suami istri ini dan dengan kelihaiannya dalam mengolah bumbu lambat laun pindang gombyang diminati bahkan menjadi makanan favorit dirumah makan daerah pesisir Karangsong itu. Cita rasa yang segar tanpa ada bau amis dari ikan jambal tersebut menghadirkan rasa pedas dari cabe rawit, asam, manis dan rasa yang kuat dari rempah-rempah pindang itu sendiri menjadikan sensasi rasa yang unik tapi tidak membosankan. Bahkan bagi para wisatawan yang datang ke Indramayu belumlah lengkap jika belum merasakan sensasi nikmatnya pindang gombyang saat disantap dalam keadaan panas. Semoga ekowisata dibidang kuliner pindang gombyang ini dapat menaikkan pula nama besar daerah Indramayu dengan segala keunikannya.

Karangampel, 9 April 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Kalau jambal roti, saya sukaaaa hehe.... Kalau ini saya belum pernah nyoba. Ulasan yang informatif, Bun

09 Apr
Balas

Y Bunda Ernasari, dagingnya enak sx diolah dengan bumbu apa saja. Nah kepalanya kita olah tambah maknyos Bunda. Salam sehat sekeluarga Bunda.

10 Apr

Mantap ulasannya keren

09 Apr
Balas

Terimakasih Bunda Rismalasari. Salam literasi dan sehat selalu.

09 Apr

Ulasan tentang kearifan lokal yang menarik, keren Bu Deno. sukses selalu

09 Apr
Balas

Terimakasih sanget Pak Rochadi. Salam literasi dan salam sukses juga untuk Pak Rochadi.

10 Apr

Lezat kelihatannya, pingin nyoba Bu Denon, tapi di daerah saya tidak ikan asin jambal karena tidak ada laut. salam sehat selalu.

09 Apr
Balas

Y Bunda lezat, main yuk ke Indramayu ntar saya sajikan masakan Gombyang nie. Pasti ketagihan deh. Salam literasi Bunda Umi.

10 Apr

Kelihatannya lezat sekali. Semoga sehat selalu Bunda.

09 Apr
Balas

Yummy banget pindang Gombyang Indramayu itu Bunda Nanik. Coba yuk. Salam sehat juga untuk Bunda dan keluarga.

10 Apr

Mantap ulasannya, habis makan Gombyang kita goyang bareng. Salam sehat dan sukses selalu

09 Apr
Balas

Hahahaha..... rupanya kenangan bersama kita habis pesta gombyang disajikan lagu-lagu tarling dermayu. Salam sehat Bunda Putri.

10 Apr

Mantap ....

09 Apr
Balas

Terimakasih sudah mampir disini.

10 Apr

Mau...ntar kalau saya berkunjung, buatin yaa

10 Apr
Balas

Siap Bunda Sri, pasti makyos kita makan bareng kondisi gombyangnya panas-panas. Salam sehat Bunda

10 Apr

Keren ulasannya bagus

09 Apr
Balas

Terimakasih Bunda Nur'aropah sudah mampir disini. Salam sehat.

10 Apr



search

New Post