Asam daun pepaya
Tagur
Pernahkah kamu menikmati sayur" asam daun pepaya"?
Bagi kamu pencinta sayur, ini adalah salah satu menu buka puasa yang wajib di coba. Di daerah ku, asam daun pepaya memang jadi rebutan selama bulan Ramadhan. Olahan daun pepaya yang direbus, kemudian dicampur dengan irisan bawang merah dan santan mentah serta tidak lupa menggunakan cabe rawit dan asam.
Mencium aromanya saja sudah membuat nafsu makan. Tidak heran jika menu ini sering dijumpai dan diminati masyarakat. Daun pepaya pun harganya langsung naik.
Hampir setiap tempat berjualan di daerah ku, kita akan jumpai sayur asam daun pepaya ini. Rasanya yang sedikit pahit malah disukai karena dibilang semakin menambah nafsu makan. Biasanya peminatnya pun para orang tua. Biasanya untuk anak muda menu ini kurang disukai karena rasa daun pepaya yang pahit itu.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Salam literasi Bunda