Dwi Kartini

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Perpustakaan Sekolah yang Terlupakan

"Perpustakaan jantung sekolah", istilah itu sering kali kita dengar dan mungkin melekat pada diri kita sebagai pendidik. Namun sayang pada kenyataannya masih banyak sekolah yang tidak memiliki perpustakaan. Kalaupun ada perpustakaan itu tidak terurus atau hanya tumpukan debu menghiasi cover buku buku yang usang, penataan buku buku yang tidak teratur.

Banyak sekali penyebab kenapa sekolah tidak memiliki perpustakaan. Alasan yang beragam karena tidak ada ruangan yang bisa dipakai untuk perpustakaan, tidak adanya personil khusus untuk mengurus perpustakaan.

Lantas bila seperti ini siapakah yang salah?. Mampukah sekolah mempunyai perpustakaan?.

Tentu mampu, dengan komitmen dan kemauan yang kuat dari semua warga sekolah dan tentunya yang lebih penting keinginan dari pemegang kebijakan yaitu pimpinan. Setiap sekolah mampu mengupayakan keberadaan perpustakaan.

Pentingkah perpustakaan di sekolah?. Keberadaan perpustakaan di sekolah tentu sangat penting. Bila anak anak sudah terbangun kesadarannya akan pentingnya membaca, maka dengan sendirinya mereka akan mencari pengetahuan untuk kehidupnya melalui buku. Setiap kali mereka ingin mengetahui sesuatu atau permasalahan, mereka tahu harus pergi kemana.

Keberadaan perpustakaan di sekolah bisa serentak hadir, bila pemegang kebijakan mengharuskan setiap sekolah memiliki perpustakaan. Dengan kewenangannya dalam mengatur kebijakan sebetulnya keberadaan perpustakaan akan lebih mudah hadir.

Dengan pengelolaan keuangan BOS yang baik dan adanya kebijakan yang memaksa, Hal ini tidaklah sulit sebenarnya bila semua pihak menyadari betul bahwa perpustakaan haruslah menjadi prioritas utama dalam program sekolah.

Bila perpustakaan dengan manajemen yang baik sudah ada di sekolah - sekolah. Buku buku berkualitas tersedia. Bisa dipastikan kemajuan pendidikan akan meningkat lebih cepat.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post