BELAJAR SHOLAT
Proses belajar mengajar sampai saat ini masih dengan metode daring dan luring. Hal ini disebabkan karena virus Corona, virus yang sedang menyerang seluruh dunia. Pembelajaran daring menuntut para guru untuk selalu mengembangkan kreativitas dan inovasinya. Para guru juga harus menguasai teknologi yang semakin canggih.
Hari ini Senin, 16 Nopember 2020 anak-anak kelas 2C melaksanakan luring di masjid dan mushola setempat. Tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dan rajin mencuci tangan. Tak lupa mereka juga memakai masker dan face shield. Karena pembelajaran dirumah cenderung lebih banyak, daripada pembelajaran luring ini, saya sangat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Mengisi pembelajaran dengan hal yang bermanfaat dan memaksimalkan penyampaian ilmu pada anak-anak.
Pertemuan kali ini mata pelajaran yang akan dibahas adalah Tematik dan Fikih. Saya meminta anak-anak untuk mempraktikkan gerakan sholat. Karena sholat adalah tiangnya agama, jadi mereka harus menguasai dengan betul gerakan sholat. Mereka begitu bermacam-macam ekspresinya, begitu lucu gerakannya, masih ada beberapa yang masih salah. Namun juga ada yang sudah dengan baik melaksanakannya.
Karena begitu pentingnya sholat, Rasulullah memberikan perhatian ekstra terhadap masalah sholat. Beliau memberikan contoh pelaksanaannya secara detail, dari awal sampai akhir, dari takbir sampai salam. Ini semua menunjukkan betapa pentingnya sholat dalam Islam. Harusnya ini sudah cukup sebagai motivasi bagi kita semua untuk selalu bersemangat dalam melaksanakan shalat. Terlebih jika kita memperhatikan berbagai keistimewaan sholat, maka tidak ada alasan lagi bagi kita untuk bermalas-malasan dalam melaksanakannya.
Allâh Azza wa Jalla berfirman: اتْلُ مَا أُوحِيَ إِلَيْكَ مِنَ الْكِتَابِ وَأَقِمِ الصَّلَاةَ ۖ إِنَّ الصَّلَاةَ تَنْهَىٰ عَنِ الْفَحْشَاءِ وَالْمُنْكَرِ ۗ وَلَذِكْرُ اللَّهِ أَكْبَرُ ۗ وَاللَّهُ يَعْلَمُ مَا تَصْنَعُونَ
Bacalah apa yang telah diwahyukan kepadamu, yaitu al-Kitab (al-Quran) dan dirikanlah shalat! Sesungguhnya shalat itu mencegah dari (perbuatan-perbuatan) keji dan mungkar. Dan sesungguhnya mengingat Allâh (shalat) adalah lebih besar (keutamaannya dari ibadath-ibadah yang lain). dan Allâh mengetahui apa yang kamu kerjakan. [Al-Ankabût/29:45]
Oleh karena itu saya selalu memotivasi anak-anak untuk selalu melaksanakan sholat. Karena masih kelas 2 mereka sudah ada yang mengerjakan sholat 5 waktu dan ada juga yang masih 4. Mereka banyak yang subuhnya terlewat. Semoga semakin hari mereka semakin rajin melaksanakan sholatnya. Aamiin...


Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar