TAK DISANGKA
Pada akhir Oktober kemarin, madrasah kami menerima kiriman brosur yang beredar lewat media WhatsApp. Isi brosur tersebut adalah Lomba Menulis 750 Kata tingkat SD/MI Se-Indonesia yang diadakan oleh Pusat Studi Literasi, LPPM UNESA. Bapak Kepala Madrasah meminta seluruh wali kelas 1-6 untuk mengikutkan beberapa siswa dalam lomba ini. Saya menunjuk 1 anak saja dari 29 siswa kelas 2C, karena waktu yang mendadak.
Tanggal 19 Oktober saya menghubungi seorang murid yang bernama Zidane dan ibundanya sudah menyetujui untuk menulis 750 kata tersebut. Karena tanggal 20 Oktober adalah pendaftaran terakhir, Zidane hanya memiliki waktu 1 hari 1 malam saja untuk menulis cerita tersebut. Pagi hari, tanggal 20 Oktober tiba-tiba ibunda Zidane menelepon berkali-kali. Beliau mengabarkan bahwa Zidane tidak bisa melanjutkan menulis karena badannya panas dan terasa pusing. Saya dengan terpaksa harus mencari pengganti Zidane. Karena waktu yang semakin mepet, saya langsung menelepon salah satu siswi yang bernama Faiza. Alhamdulillah, meski harus dengan rayuan-rayuan akhirnya Faiza dan ibundanya bersedia. Faiza harus menulis dengan waktu yang singkat dan mengangkat tema “Buku dan Covid-19”. Saat itu saya menelepon pukul 07.00 pagi dan saya menunggu pengumpulan naskahnya sampai pukul 16.00 di sekolah.
Malam harinya, saya mengirimkan naskah tersebut dengan mengisi berbagai persyaratan. Saya fikir yang penting kita dapat pengalaman meski tidak harus menang. Selang satu minggu, tanggal 31 Oktober 2020 saya mendapat pesan dari WhatsApp. Isi dari pesan tersebut adalah ucapan selamat dan permohonan mengisi google form data pemenang lomba menulis 750 kata. Dengan hati yang bingung, saya meminta suami untuk ikut memahami pesan tersebut. Ternyata benar tulisan murid saya tadi mendapat juara IV. Alhamdulillah, kami tak menyangka. Mudah-mudahan menjadi penyemangat untuk lebih berkarya seterusnya. Aamiin

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Selamat atas prestasi muridnya. Salam sukses.
Terimkasih bunda