Karya Lomba Pertama
Buku pertamaku sebagai salah satu pemenang Lomba Menulis Media Guru akhirnya sampai di Kota Depok. "Warna Kasih Ibu" berkisah mengenai perjuangan, pengorbanan, kesabaran, dan untaian doa dari wanita yang luar biasa. Wanita itu adalah orang yang sering kita panggil "Ibu". Beliau adalah orang yang sangat hebat. Bisa membimbing dan mendidik pemimpin dan orang sukses pada masanya.
Aku juga ingin menuliskan kisah perjuangan "emak". Orang yang bisa menjadi inspirasi dalam membimbing dan mendidik anak-anakku kini. Perjuangan "emak" sangat luar biasa. Hanya seorang ibu rumah tangga yang tak lulus SD. "Emak" mampu memberikan motivasi agar kami besekolah hingga sarjana. Semoga kami selalu bisa menjaga amanahnya.
Kini menulis menjadi bagian dari kehidupanku. Tempat mencurahkan segala isi hati dan keluh kesah. Semoga lelahku menjadi amal dan mendapat keberkahan untuk keluarga kecilku... Aamiin
*3*
VMC - Kota Depok
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Sukses selalu, Bunda. Salam literasi