Edi Martani

Menulis itu membutuhkan tenaga ekstra, maka sebelum menulis siapkan cemilan secukupnya. Agar betah menulis sampai cemilan habis. Alumni...

Selengkapnya
Navigasi Web
0202-2020 Nomor Cantik, Benarkah? (Tantangan Menulis hari ke 19)
Yang cantik tanggalnya, acaranya, atau anaknya?

0202-2020 Nomor Cantik, Benarkah? (Tantangan Menulis hari ke 19)

Hari ini adalah hari yang sangat istimewa, menurut sebagian kecil orang. Namun tidak demikian, bagi penganut aliran "pingin mulyo wani rekoso". Bagi penganut aliran ini, tidak ada waktu yang istimewa. Yang ada, kesempatan untuk tetap berusaha.

Tanggal 02 Februari 2020 atau bisa ditulis dengan angka 0202-2020. Tanggal yang hanya ada sekali saja sejak ditetapkannya kalender Miladiyah (Masehi) sebagai kalender umum sedunia hingga saat ini.

Mungkin tanggal tersebut termasuk sesuatu yang diistimewakan. Bisa dibilang tanggal cantik. Banyak orang memaknai sebagai hari yang

Dulu, orang banyak memburu nomor cantik. Mulai dari nomor mobil cantik, hingga nomor cantik kartu perdana seluler. Bahkan nomor rumah baru di sebuah perumahan, bisa dibilang sebagai nomor cantik.

Namun seiring bergantinya waktu. Ketika orang melihat kendaraan bukn pada pada plat nomornya, karena banyaknya kendaraan. Sehingga mereka tidak menghiraukan nomor cantik lagi.

Ketika aplikasi nomor HP cukup disimpan satu kali, dan nomor kontar berganti menjadi pemilik nomor kontak tersebut. Maka yang diingat selanjutnya, bukan nomor cantik atau nomor biasa. Karena yang harus diingat adalah nama seseorang yang dimasukkan ke daftar kontak.

Ketika beberapa orang merencanakan pernikahannya pada tanggal yang menurutnya sangat spesial, maka yang menjadi dasarnya adalah waktu yang telah ditentukan. Bukan hal yang mustahil, seseorang yang terlahir pada tahun 80an bisa mendapati tanggal istimewa seperti hari ini. Namun tidak demikian pada orang-orang yang lahir tahun 1900an.

Yang pasti setiap orang mempunyai saat-saat spesial. Suatu masa ketika terjadi sesuatu yang dialami, baik suka maupun duka, sedih ataupun gembira. Semua bisa diperingati sesuai dengan keinginannya.

Hari ini ternyata sama saja dengan hari kemarin dan lusa. Semua tidak ada perbedaan. Bagi manusia, yang penting adalah mengisi hari-hari yang dilalui dengan hal-hal yang bermantaat.

Orang yang beruntung adalah mereka yang amal perbuatannya hari ini lebih baik dari hari kemarin. Sedangkan orang yang merugi adalah mereka yang amal perbutan hari ini tidak lebih baik dari hari kemarin.

Yang istimewa bukanlah hari ini, melainkan kegiatan yang dilakukan hari ini. Seperti melangsungkan akad nikah. Yang istimewa sekali lagi bukan tanggalnya, tetapi pendamping hidup Anda yang sudah dipertemukan dalam sebuah wadah "pernikahan".

Jadi, masih menganggap tanggal 0202-2020 sebagai tanggal cantik? Kalau Anda masih jomblo, nikahi saja tanggal itu. Tapi sekiranya menurut anda anda sudah punya calon, dan sudah siap berumah tangga. Maka segeralah, jangan menunggu tanggal cantik berikutnya 0303-3030. Karena tidak ada kemungkinan Anda akan menumpai tanggal cantik tersebut.

Magelang, 02-02-2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

hihihi.. tgl 02.02.2020 saya masih tetap harus ke sekolah. karena liburnya jumat... :) salam kenal ya pak. salam semangat literasi :)

02 Feb
Balas

Salam kenal juga. Saya libur mah kerjaannya jadi berat

02 Feb

Sebuah tulisan yang penuh refleksi dan disampaikan dengan bahasa yang renyah

02 Feb
Balas

Terima kasih sudah berkenan membaca, Mungkin karena dingin, sehingga renyahnya masih setengahsetengah

02 Feb

Dingindingin yang bawa kangen

04 Feb
Balas

dingin dan empuk

05 Feb



search

New Post