Edi Siswanto

Seorang bapak dengan 1 òrang istri dan 3 orang anak...

Selengkapnya
Navigasi Web
Menulis Bukti Kita Berfikir

Menulis Bukti Kita Berfikir

Menulis Bukti Kita Berfikir

EDI SISWANTO, M.Pd

Pegiat Literasi Batola

Banyak orang memikirkan tentang sesuatu sehingga membuahkan ide ataupun gagasan bahkan sebuah teori-teori baru. Ide ataupun gagasan itu penting dan akan selalu penting bagi keberlangsungan kehidupan. Dengan ide atau gagasan yang brilian akan bisa mengurai suatu masalah yang ada hingga urusan menjadi mudahan.

Sebutlah Albert Einstin bagaimana ia memikirkan sebuah masalah hingga menemukan teori relatifitasnya yang menjadi langkah penting dalam pengembangan teori kuantum hingga menghantarkannya meraih Nobel Fisika.

Tercatat selama kariernya di dalam dunia reaserch dia telah menerbitkan lebih dari 300 makalah ilmiah dan lebih dari 150 karya tulis non ilmiah. Atas prestasi intelektual dan orisinalitasnya menjadikan kata "Einstein" identik dengan kata "genius".

Begitu banyaknya karya tulis ilmiah yang pernah dibuat Albert Einstin membuktikan betapa ia telah mencurahkan umur dan waktunya dan memikirkan sesuatu dengan banyak melakukan reaserch dan didokumentasikan lewat sebuah karya tulis ilmiah sebagai buah karya pikirnya tentang sesuatu hingga banyak menginspirasi ilmuwan lainnya dan sesudahnya untuk dilakukan pengembangan.

Ibnu Sina ahli kedokteran muslim abad pertengahan. Ilmuwan barat mengenalnya sebagai Avicenna bukunya yang berjudul Al-Qanun fi At-Thibb atau The Canon of Medicine (Kitab Pengobatan), menjadi buku rujukan utama dunia kedokteran Eropa hingga pertengahan abad ke XVII.

Atas kemampuannya yang mampu mengobati sakit sang sultan Bukhara ia diijinkan sang Sultan untuk mengakses perpustakaan Samanid, yang kemudian memperluas cakrawala pemikiran dan pengetahuannya. Sejak usia 21 tahun ia sangat aktif menulis. Tidak kurang dari 240 karya mencakup berbagai bidang, mulai dari matematika, fisika, astronomi, musik, dan puisi telah dia hasilkan.

Dalam masalah-masalah spiritual umat muslim tidak ketinggalan dan asing dengan Imam Syafi’i. Imam mazhab yang banyak diikuti oleh umat muslim di Indonesia ini sangat terkenal dengan kitab beliau al Umm.

Satu-satunya imam mazhab yang menuliskan ushul mazhabnya dalam sebuah kitab adalah Imam Syafi’i (w. 204 H). Beliau menyusun kitab ar-Risalah yang berisi kaidah-kaidah ushul fiqih. Para ulama juga mengatakan bahwa beliau adalah peletak dasar pertama ilmu ushul fiqih dan orang yang pertama kali menuliskan ilmu ushul fiqih dalam sebuah kitab tersendiri.

Dari karya beliaulah telah menjadikan orang berfikir hingga akhirnya mengispirasi karya-karya turunan seperti usul fiqih yang bermazhabkan Syafii seperti Kitab ar-Risalah karya Imam Syafi’i (w. 204 H), Kitab al-Burhan karya Imamul Haramain (w. 478 H), Kitab al-Mustashfa karya Imam al-Ghazali (w. 505 H), Kitab al-Mahsul Fii Ilmil Ushul karya Imam ar-Razi (w. 606 H), Kitab al-Ihkam Fii Ushulil Ahkam karya Imam al-Amidi (w. 630 H).

Dalam ilmu fiqih kitab al umm juga telah mengispirasi para ulama Syafi’iyah dalam mengkaji ilmu fiqih mazhab syafi’i dengan analisa dalil yang kuat sehingga melahirkan kitab turunan (matan) dan syarh fiqih syafi’i disetiap generasi.

Banyak orang yang telah memikirkan sesuatu namun sayang tidak diabadikan melalui tulisan sehingga dia tidak memiliki bukti karena tidak diabadikan dalam karya tulis. Padahal bisa jadi karya tulisnya itu akan menginspirasi banyak orang untuk melakukan kebaikan sebagaimana Eistin, Ibnu Sina, Imam Syafi’i maupun ilmuwan-ilmuwan lainnya serta para ulama dengan segudang karya kitabnya. Melalui tulisan para ilmuwan maupun ulama dahulu telah membuktikan bahwa ia telah serius berfikir tentang suatu kebaikan bersama bahkan sampai diujung usiapun mereka tetap aktif berfikir melalui tulisan hingga mampu menginspirasi serta menelurkan karya-karya turunan bagi generasi berikutnya.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post