Eko Prasetyo

Eko Prasetyo, pemimpin redaksi MediaGuru dan penjaga gawang Majalah Literasi Indonesia. Dia menyelesaikan pendidikan S-1 Sastra Indonesia Unesa dan S-2 Ilm...

Selengkapnya
Navigasi Web

Memakan Bangkai Saudara Sendiri

Ini permisalan yang dahsyat dari-Nya. Penegasannya ada di surah Al-Hujurat ayat 12. Sebuah sindiran untuk orang yang suka ghibah (rasan-rasan).

Disadari atau tidak, jagat medsos selalu dipenuhi rasan-rasan. Bahkan tak sedikit yang isinya ghibah buruk. Jika teman dapat rezeki, hatinya justru diliputi kesedihan. Bila tetangga bahagia, hatinya malah tidak senang.

Semuanya serasa salah dan dicari-cari kesalahannya. Lalu ditumpahkannya segala ketidaksukaan itu dengan cara menggunjing.

Di era digital seperti sekarang, bergunjing tidak lagi mengenal sungkan. Sumpah serapah dan caci maki pun diumbar di medsos. Jangankan beda pandangan politik, beda organisasi profesi pun bisa berakhir dengan saling ghibah, saling sindir, dan saling merasa benar. Ujung-ujungnya berdebat sesama saudara.

Maka, permisalan "memakan bangkai saudara sendiri" merupakan reminder yang keras dari Allah. Betapa kita harus bisa menjaga kehormatan manusia. Betapa bergunjing, rasan-rasan negatif, dan sebangsanya merupakan perilaku yang sangat dibenci Penguasa Semesta.

Bulan suci Ramadhan ini adalah bulan yang baik. Bulan yang penuh rahmat. Adakah di antara kita yang sepakat untuk sejenak menahan diri dari perbuatan-perbuatan yang mengotori hati kita.

Mungkin kalimat yang bijak ini perlu kita resapi kembali: bicara yang baik atau diam. Wallahu a'lam.

Castralokananta, 1 Mei 2020

7 Ramadhan 1441 H

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Berbicara yang baik atau diam. Qul thoyyiban au yasmut. Setuju pak eko.

01 May
Balas

Alloh aku berlindung kepadamu.

01 May
Balas

Alloh aku berlindung kepadaMU

01 May

Semoga kita terjauh dari ghibah dan romadhan tahun ini kita menjadi insan yang berguna dunia dan akhirat

01 May
Balas

Insyaallah Allah mas Eko dibulan yg suci ini kita dapat muhasabah diri menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

02 May
Balas



search

New Post