Eliana Safitri lubis

Assalamualaikum wr.wb. Salam kenal sebelumnya dengan sahabat-sahabat guru se-Indonesia. Saya Eliana Safitri Lubis, S.Pd. Lahir di Medan. Menamatkan kuliah tahun...

Selengkapnya
Navigasi Web
Kartini Class

Kartini Class

Bangsa yang besar adalah bangsa yang mengenal sejarahnya. Begitulah kutipan kalimat Bung Karno dalam sebuah pidatonya. Sejarah merupakan sesuatu yang tak boleh dilupakan oleh anak-anak bangsa. Apalagi sejarah memerdekakan bangsa. Sejarah perjuangan bangsa, sejarah mencerdaskan bangsa, dll.

Hari ini, tepatnya 21 April, Indonesia sedang mengenang jasa-jasa Ibu Kartini. Lewat kecerdasannya, wawasannya, semangatnya, keberaniannya memberikan perubahan pada pola pikir masyarakat di zaman itu. Masyarakat yang masih membedakan gender antara lelaki dan perempuan. Kaum perempuan masa itu dianggap tidak boleh berpendidikan, tidak boleh berpendapat. Perempuan yang harus manut dan pasrah pada keputusan orang tua dan masyarakat. Perjuangan Kartini ini selanjutnya dinamakan emansipasi wanita.

Banyak hal yang bisa dilakukan untuk mengenang Kartini. Seperti kegiatan tahunan kami di sekolah hari ini. Hari Kartini diistilahkan dengan Girls Power's Day. Ada beberapa kelas-kelas Kartini yang dibuka hari ini, antara lain; kelas memasak, menjahit, berkebun, acting, keterampilan dan beauty kelas. Semua peserta diisi oleh anak putri saja. Seluruh peserta sangat antusias karena mereka memilih sendiri kelas yang mereka inginkan. Selain itu pihak sekolah juga mengundang kakak-kakak alumni yang berprestasi di berbagai bidang. Tujuannya untuk memberikan motivasi, gambaran dan sharing pengalaman dalam bersaing dalam pendidikan. Intinya wanita zaman kini harus berprestasi.

Semoga dengan berbagai cara kita melekatkan Kartini dalam jiwa anak didik dapat menumbuhkan rasa cinta dan penghargaan atas perjuangan para pahlawan di masa lampau.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Agar tumbuh semangat nasionalisme didalam diri anak didik..., ya bunda. Baarakallah.

22 Apr
Balas

Benar bunda...Semoga saja...

22 Apr



search

New Post