KARYA ANAK BANGSA DI TENGAH PANDEMI COVID-19
Topik terakhir pada pelajaran IPA kelas VII semester genap adalah sistem Tata Surya.Salah satu tugas peserta didik dari topik itersebut adalah bermain peran sebagai planet.Setiap peserta didik memilih salahsatu anggota tata surya yang akan diperankan.Selain itu, karakteristik planet diekspresikan melalui gambar dan kata-kata secara tertulis.
Akibat pandemi covid-19, tugas tersebut diselesaikan di rumah. Kegiatan bermain peran tertunda karena sebagian besar dari mereka belum memiliki alat teknologi seperti Android.Hasil karya dikirim paling lambat dua pekan setelah diberi tugas. Sesuai waktu yang disepakati, satu persatu hasil pekerjaan mereka terkumpul dengan caranya masing-masing.
Tak ada rotan, akarpun berguna.Tak ada kertas gambar, kardus bekaspun berguna.Hasil karya mereka membuat lembaran kardus bekas menjadi menarik dan inspiratif.Gambar Planet dilukiskan sebagai seseorang yang dapat berbicara.Planet memperkenalkan dirinya sebagaimana tulisan yang tertuang di samping gambar.
Kemampuan anak mendeskripsikan dan melukis salah satu planet adalah sesuatu yang luar biasa bagi ukuran anak tersebut .Lukisan tersebut mungkin berbeda dengan kemampuan anak di atas rata-rata.Bisa jadi karya ini menjadi bahan tertawaan bagi anak yang lain,tetapi suatu kebanggaan bagi anak yang memiliki kemampuan di bawah rata-rata.Karya ini luar biasa.Walau hanya sekilas coretan di kardus bekas. Tingkatkan motivasi anak agar kemampuan daya ciptanya semakin meningkat.
Salam Sehat
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar