Bertemu Guru Menulis
“Apa yang dipikirkan itu yang datang, maka berpikirlah hal-hal positif agar yang datang juga hal positif.”
Miracle bertubi-tubi datang hari ini jumat, 06 Januari 2023. Sudah sejak lama saya menginginkan belajar menulis artikel ilmiah, namun saya belum menemukan guru yang memformulakan pelatihan yang mudah dipahami. Tidak terhitung kelas menulis yang saya ikuti, tapi masih sekadar teori-teori menulis artikel.
Keinginan untuk belajar dengan formula yang mudah dipahami, akhirnya saya temukan. Pertemuan ini sebenarnya tanpa sengaja. Berawal dari keisengan saya membuka status WA. Beberapa status teman saya buka hingga sampailah pada status bu Indah dari Temanggung. Bu Indah adalah teman satu grup WA di IRO. IRO merupakan Grup menulis di bawah bimbingan Prof. Imam Robandi. Beliau guru besar di ITS.
Apa sih status WA bu Indah hingga saya terpesona? Mau tahu apa mau tahu banget? Status WA bu Indah saat itu, Sreenshoot sementara mengikuti zoom meeting dengan narasumber bu Romatunnazilah. “Wow kereeen”, gumamku dalam hati. Tanpa pikir panjang, saya langsung mengomentari status tersebut. “Bund, saya pengen ikut,” kataku pada balasan status bu Indah. Bu Indah langsung mengirimkan link zoom pertemuan. Tak berlama-lama, saya langsung klik linknya. Akhirnya bergabunglah saya dalam zoom itu.
Ketiika saya gabung di zoom, bu Rohma sementara membahas tentang membangun identitas sebagai peneliti. Beliau membahas tentang modal yang harus dimiliki bagi seorang peneliti. Apa sajakah? pertama, memiliki passion membaca dan menulis, ketekunan dan ketahanan, menemukan komunitas dan pembimbingan serta berkolaborasi. Modal ini yang wajib ada pada seorang peneliti agar bisa melahirkan artikel yang di publish di jurnal-jurnal nasional maupun internasional.
Selain Bu Rohma sebagai narasumber, juga ada pak Suwarno. Mereka berdua sangat interaktif dalam menyampaikan materinya. Setelah Bu Rohma, Pak Suwarno menyampaikan apa pentingnya navigasi sebelum menentukan apa yang akan kita teliti. Peserta langsung diperlihatkan contoh navigasi di jurnal.
Bagaimana keseruan di kelas menulis karya ilmiah untuk guru? nantikan bahasannya pada tulisan berikutnya.
Palu, 14 Januari 2023
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Pasti asyik bun, ayo praktik baik segera bunda. Biar ilmunya menular juga ke pembaca.