Orisinil Dieva
Pagi itu Senin 24 Agustus 2020 kegiatan home visit saya lakukan sebagai program luring singkat di lembaga SWEPAT. Luring dilakukanke tiap titik kumpul. Kelas VA terdapat 9 titik kumpul dengan komposisi berdasarkan domisili terdekat. Kegiatan biasanya dimulai dari titik paling barat Kalibarukulon. Kubaliklah arahnya dari arah paling selatan. Desa Kebonrejo domisili siswa saya terjauh arah selatan. Berakhir pada titik timur laut tepatnya Dusun Krajan Kalibaruwetan, rumah Dieva.
Luring singkat multifungsi itulah sebutanku. Titik kumpul sebagai sarana luar biasa untuk memberikan fasilitas kepada siswa dari KI-1, KI-2, KI-3 bahkan KI-4. Bagaimana bisa lha wong singkat? Bisa! Media pembelajaran saya sampaikan via daring. Nah di titik kumpul inilah guru menerima pertanyaan atau kendala dalam melaksanakan BDR. Eh.. luar biasa.. yang kudapat. Bagaimana sikap anak ketika ada orang lain, bagaimana cara menerima tamu, banyak adab yang bisa membantu mengantongi instrumen penilain sikap spiritual dan sosial. Selain itu kesulitan apa yang ditemui ketika mengerjakan KI-4 keterampilan juga kutemukan.
Jelang sore kukirimkan instrumen penilain diri siswa dan pemantauan belajar di rumah bersama orang tua sebagai alat penilain antar teman melalui WAG Kelas VA. Alhamdulillah tidak sampai malam sudah banyak wali murid yang respon. Ada salah satu wali murid yang menanyakan tentang instrumen penilain diri siswa. “Bagaimana Bu untuk pengisian penilaian diri ananda?” dengan segera saya respon”Tolong dijaga orisinil-nya nggih!” pesen saya. Tidak sampai 15 menit si anak ini sudah mengirim tulisannya persis instrumen penilian diri siswa. Saya melongok. Kutelepon orang tuanya “Pak, maaf Dieva tidak capek menulis sedemikian?” jawabnya “tidak Bu Guru”.
“Maksud saya teknis ceklis silakan Bapak yang memandu tetapi untuk isinya orisinil dari hati anak” penjelasanku selanjutnya. “Sudah saya sampaikan Bu Guru, tetapi dia memahaminya harus asli tulisannya” lanjut sang orang tua murid. “ Bagaimana saya harus menjelaskan lagi? Akhirnya tulisan Dieva benar-benar saya hargai beda dengan yang lainnya. Perjuangan orisinilnya menjadi catatan tersendiri di benak saya.

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Hahhaha orisinil ya Mbak... semangaaat. Saya sdh tidak ada keliling Mbak. Zona tak memeungkinkan
Sudah 2 pekan sejak Kalibaru terindikasi 5 ... kita daring fulll mbak... awal September 2020.. thanks semangatnya.....
Adanya guru keliling (guling) terbagi dalam beberapa wilayah mempermudah dan memberikan efek yang positif terhadap guru, siswa dan wali murid. Hal ini patut kita laksanakan demi kepuasan dan kepercayaan diri serta keberhasilan pembelajaran daring.
Setuju, Bunda... alhamdulillah kami tetap pegang protokol kesehatan dengan waktu kunjung tidak lebih dari 20 menit.