ENI ERAWATI

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Try Out Perdana 2019-2020 MATSANESA

Try Out Perdana 2019-2020 MATSANESA

Istilah “Try Out” dalam lingkup pendidikan di Indonesia adalah suatu uji coba yang biasanya dilaksanakan sebelum pelaksanaan ujian utama, atau di kalangan pelajar merujuk kepada uji coba sebelum menghadapi Ujian Nasional. Kegiatan try out UN sangatlah penting, tidak hanya bagi pelajar atau siswa tapi juga penting bagi guru maupun sekolah. Dikatakan sangat penting bagi seluruh komponen karena kegiatan try out bertujuan untuk bisa mempersiapkan serangkaian ujian, termasuk Ujian Nasional dengan baik agar memperoleh hasil yang optimal. Pelaksana Kegiatan try out bisa berasal dari lembaga formal sekolah atau madrasah, bisa juga dari lembaga bimbingan belajar. Secara sederhana, soal-soal try out disusun berdasarkan SKL (Standar Kompetensi Lulusan) dan kisi-kisi Ujian Nasional.

Tepatnya hari Senin, 28 Oktober 2019, merupakan salah satu agenda Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Kota Surabaya yaitu pelaksanaan try out untuk seluruh siswa kelas 9. Pelaksanaan try out ini merupakan try out perdana yang dilakukan pada tahun pelajaran 2019-2020. Pelaksanan try out berlangsung dua hari dengan empat mata pelajaran Ujian Nasional. Pada Senin, 28 Oktober 2019 pelaksanaan try out dimulai pukul 09.30-11.30 WIB dengan dua mata pelajaran, Bahasa Indonesia dan Matematika. Berlanjut pada hari Selasa, 29 Oktober 2019, pelaksanaan try out dimulai pukul 07.00-09.15 WIB dengan dua mata pelajaran, Bahasa Inggris dan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA). Kegiatan try out kali ini merupakan hasil kerjasama antara MTsN 1 Kota Surabaya dengan LBB Alfagama Klampis.

Sesuai dengan program MTsN 1 Kota Surabaya, kegiatan serupa juga masih akan dilaksanakan beberapa kali lagi, baik yang bekerjasama dengan lembaga bimbingan belajar, maupun dengan Diknas Kota Surabaya, bahkan dengan Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Timur. Terdapat program-program yang disiapkan untuk menuju sukses UN 2020. Selain program kegiatan try out juga pengadaan program bimbingan belajar (bimbel) yang pengajar atau tentornya bisa berasal dari lembaga bimbingan belajar juga dari bapak/ibu pengajar mata pelajaran Ujian Nasional MTsN 1 Kota Surabaya.

Beberapa manfaat dilaksanakannya kegiatan try out adalah:

1. Bagi siswa, try out UN bermanfaat untuk mengasah keterampilan dalam mengerjakan soal-soal yang berkaitan dengan mapel yang diujikan. Jika hasil try out yang diperoleh masih kurang memuaskan maka ini akan menjadi pendorong bagi siswa untuk mengerjakan kembali soal-soal try out tersebut. Siswa lebih banyak mengerjakan soal-soal ketimbang membaca dan mempelajari materi pelajaran. Dengan demikian siswa akan semakin siap untuk menghadapi serangkaian ujian mendatang termasuk ujian nasional.

2. Bagi siswa, hasil yang diperoleh siswa akan menjadi bahan pertimbangan untuk menentukan tindak lanjut pembelajaran berikutnya. Bagian mana saja materi yang perlu dikaji ulang dan diberikan latihan lebih banyak lagi. Selain itu juga dapat digunakan untuk mengambil tindakan dalam mengadakan program belajar tambahan siswa atau bimbingan belajar. Hasil try out menjadi pertimbangan untuk memfokuskan kegiatan belajar siswa.

3. Bagi sekolah/madrasah, try out bermanfaat untuk mengetahui peta kemampuan siswa secara keseluruhan di sekolah/madrasah. Selain itu, try out juga bermanfaat untuk dijadikan pertimbangan dalam membantu siswa belajar di rumah. Jika hasil yang diperoleh siswa belum memuaskan maka sekolah/madrasah bekerjasama dengan orang tua/wali murid agar dapat mengambil tindakan atau strategi dalam proses pembimbingan.

Semoga pada pelaksanaan try out dari perdana hingga akhir menjelang pelaksanaan Ujian Nasional membawa keberhasilan dan kesuksesan. Aamiin.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post