eny gustinawati

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

MEMBINGKAI LUKA

Melewati jalan ini, mengingatkanku akan kisah bersamamu

Perlahan kuseka buliran bening yang menderu

Melayang angan berharap menggenggam mu

Gelisahku menanti kehadiranmu

Purnama berganti berulang waktu

Berjuta bintang masih menatap sendu

Angin menyapa tak membawa berita tentangmu

Lelahku menunggu didesak waktu

Jemari bergetar menulis namamu

Kemana khabar kurintihkan rasa pilu

Sobekan kertas memenuhi sudut kamarku

Berkisah sebuah harapan semu

Masa telah begitu cepat berlalu

Meninggalkan kisahku dan kisahmu

Membenam syurga yang kuimpikan bertelaga susu

Merenggut semua hayal dan mimpiku

Kini...

Kuberbalut duka berwajah sendu

Membingkai rindu, luka berpadu

Dirimu hilang dalam pandanganku

Meninggalkan nestapa sepanjang hayatku

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap puisinya.... Terus semangat dan salam literasi.

24 Aug
Balas

Belajar pak....maklum pemula

24 Aug

Keren, bun.

24 Aug
Balas

Trm ksh bu. Sy baru belajar

24 Aug

Diksi dan olah katanya sangat selaras..sebuah kesedihan dengan ungkapan puisi yang pas..terima kasih hadirkan puisi yang bernyawa...salam sukses bunda

24 Aug
Balas

Saya baru belajar pak. Trm ksh sdh mampir

24 Aug

Sedih Bu bacanya,Sukanya aja Bu yang dibingkai,Lukanya diobati.Salam literasi,Salam semangat buat Ibu

24 Aug
Balas

Semestinya begitu ya bu tapi....

24 Aug

Rindu memang selalu manyisahkan goresan yang mampu mengeluarkan seribu kata bersayut-sayut dalam kenangan. Sukses selalu bu

24 Aug
Balas

Trm ksh pak juan

24 Aug



search

New Post