Erman Zaruddin

Saya berasal dari Bengkalis, Riau, sekarang bertugas di Kemenag Bintan Kepri. Motto hidup :Kerja Keras ,Kerja Cerdas, Kerja Tuntas dan Kerja Ikhlas.Bantu diri u...

Selengkapnya
Navigasi Web
Bakti untuk Negeri (Kisah Guru Pulau Inspiratif)

Bakti untuk Negeri (Kisah Guru Pulau Inspiratif)

Bakti Untuk Negeri

(Kisah Guru Pulau inspiratif)

 

 

Entah apa yang ada dalam pikirannya..seorang guru di Kecamatan  ungar, setiap hari menyeberangi pulau ,berjuang memberi pendidikan kepada anak pulau. Itu sudah sejak lama sekali , menurut penuturannya sudah masuk 23 tahun. Setiap hari ia menyeberangi laut menuju Alai kecamatan Ungar, Kabupaten Karimun, 23 tahun bukan waktu yang pendek kawan. Jika bukan karena janji pegawai negeri siap ditempatkan dimana saja, dan ada motifasi dari diri untuk terus berjuang memberi pendidikan kepada anak pulau, maka tak mungkin itu dijalani terus.. 

 

Perjuangan yang tak pernah usai..tak peduli amukan gelombang laut, hujan dan panas, pekerjaan seorang ASN Dinas Pendidikan Provinsi Kepri ini sebagai seorang guru Agama Islam di pulau patut diacungi jempol. Gerak cepat sepertinya sudah menjadi pekerjaan hariannya.  Ia juga seorang Ibu tunggal dari 3 orang anaknya yang  setiap hari juga harus mengantarkannya ke sekolah ,atau dimasa new normal Covid-19 ini harus juga mengajarkan anaknya

 

Bergerak dari rumah pagi pagi lalu mengantarkan anak ke sekolah jika bukan masa Covid-19, selanjutnya dengan kendaraan roda duanya, menuju ke pelabuhan di kecamatan Kundur dan selanjutnya menaiki boat pancung  lebih-kurang 15  menit , kemudian kembali menggunakan kendaraan roda dua menuju ke SMAN 5 Kundur tempat ia bertugas  ini lakukan setiap hari. Kesulitan ini sudah menjadi kebiasaan sehingga muncul kecintaan. 

 

Perempuan yang juga mendapat penghargaan sebagai Penggiat Literasi Daerah oleh MediaGuru ini tak pernah menyerah. Mungkin darah Aceh yang mengalir dalam dirinya dan karakter yang diajarkan oleh orang tuanya telah membuat ia Tangguh. Saat ini telah berhasil membuat  7 buah Buku  Ber- ISBN. 

Beliau bernama Ainun, S.Ag. anak ke-7 diantara 8 bersaudara. Ayahnya bernama Ahmad Ayub berasal dari Aceh Selatan dan ibunya Kasimah H. Muhammad, Melayu asli Kabupaten Bengkalis.

Ainun lahir di Kuala  Merbau (Sekarang Kabupaten Kepulauan Meranti) pada 2 Mei 1971 tepat pada hari pendidikan Nasional. Sekarang tinggal di Tanjung Batu Kota, Kecamatan Kundur Kabupaten Karimun. Menikah dengan almarhum Sabaruddin S.Pd dan dianugerahi 3 orang anak laki laki memiliki hobi membaca dan rekreasi, serta Pramuka membuat ia menjadi sosok inspiratif bagi daerahnya. Apalagi dengan telah terbitnya buku karya beliau Mahligai Tersayat Sembilu, Berdiri di ujung Rindu, TTS Pembelajaran PAI dan Budi pekerti untuk SMA /SMK sebanyak 3 buku untuk kelas X,XI,XII, buku menyingkap  Karakter ayah dan buku  cerpen  Rindu di atas Kertas untuk ayah. Ia juga ikut menulis belasan buku antologi yang semuanya diterbitkan oleh Media Guru Indonesia 

 

Dari buku yang ditulis terlihat karakter ayah dan ibunya sangat berpengaruh terhadap keperibadiannya sehingga tetap tegar dan terus berjuang menanamkan karakter yang baik terhadap anak didik.

Sukses selalu buk Ainun. Salam Literasi.

#Tantangan menulis hari  ke 62

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Terima kasih Pak, Semoga Allah senantiasa memberi kekuatan lahir dan batin agar dapat terus mengabdi. Terima Kasih Juga atas semua motovasi, saran tunjuk ajar dan bimbingan yang selalu Bapak berikan. Semoga Allah membalasnya dengan Pahala disisi-Nya.

10 Dec
Balas

Semoga sukses Bu Ainun....betulkan Pak Erman....

10 Dec
Balas

Aamiin ya Allah. Makasih doanya Bu Amy

10 Dec

Tulisan yang mantap pak, moga Bunda Ainun sehat- sehat selalu.

10 Dec
Balas

Aamiin

10 Dec

Aamiin ya Allah. Makasih Bu Dry atas doanya.

10 Dec



search

New Post