Ernae Lovie

Assalamualaikum Warahmatullahi Wa Barokatuh Sahabat ku Perkenalkan namaku Ernae Lovie . Seorang pendidik yang mencintai anak khususnya anak-anak ABK. Na...

Selengkapnya
Navigasi Web
Persiapan Zoom Meeting di Kelas 1
Indonesia ku

Persiapan Zoom Meeting di Kelas 1

#T3MGI

Menggunakan aplikasi zoom di zaman Covid bukan barang yang baru. Semua seminar, work shop yang semula off air kini berpindah menjadi online.

Hampir setiap hari ada saja undangan seminar dan work shop yang menggunakan zoom berseliweran masuk ke dalam chat group. Baik group alumni, sekolah, tulisan dan jualan ada saja. Cara mudah dan murah meng upgrade diri salah satunya adalah mengikuti workshop yang ada. Mana yang menjadi prioritas itu yang harus diikuti.

Begitu juga dengan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) atau Belajar Dari Rumah mulai dipraktekkan menggunakan aplikasi Zoom Cloud Meeting. Untuk sekolah tingkat atas atau menengah penggunaan zoom meeting sudah di praktekan. Seperti pembelajaran berjalan dengan baik dan lancar meski memakai zoom.

Bagaimana dengan pembelajaran jarak jauh di tingkat SD memiliki dua tingkatan. Kelas atas untuk kelas 6,5 dan 4. Sedangkan kelas bawah untuk kelas 3,2 dan 1.

Terus terang aku belum berani melakukan zoom meeting untuk siswa ku yang duduk di kelas 1. Aku tak bisa membayangkan apakah mereka bisa duduk berlama-lama melihat layar kaca? Berapa lama mereka bertahan duduk.manis?

Berbagai persiapan aku lakukan mulai membuat power point' dan mencari link-link yang membuat mereka bisa betah belajar. Juga permainan apa yang akan aku tampilkan saat mgezoom.

Semoga persiapan ini bisa berjalan dengan baik. Siswaku bisa memahami pembelajaran dan aktif dalam pembelajaran seperti pembelajaran yang aku lakukan menggunakan WA group.

Ah .. dasar gaptek baru bangun dari tidur jadi gugup deh.

#mengasahdiri

#tebarkebaikan

#berbagiilmu

***

Ernae Lovie

Surga Qt
DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post