Erni setianingrum

Jangan menyerah ketika kegagalan menghampiri, teruslah berusaha. Selalu berfikir positif dan lakukan yang terbaik. Do the best ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Obat Galau

Obat Galau

Tantangan menulis bersama Gurusiana

Hari ke - 4

Senin terakhir di bulan Januari 2020. Aktifitas seharian yang sangat padat membuatku merasa lelah. Masih dalam rangkaian melengkapi monev spj BOS BOP tahun 2019.

Mata dan tangan tak henti memilah dan memilih dokumen yang harus diperbaiki. Sudah seminggu belum selesai juga kelengkapan berkas. Masih ada yang kurang menurut tim pemeriksa.

Hari menjelang sore. Akhirnya tim pemeriksa memberikan isyarat untuk dilanjutkan besok. Namun besok kami yang harus ke SMAN 40 Jakarta.

Setelah tim pamit pulang, kami siap-siap untuk pulang juga. Selesai shalat Magrib, satu persatu kami meninggalkan sekolah.

Sampai di rumah, sesudah membersihkan badan kubuka whatsapp. Ternyata di grup ada pengumuman 100 orang pemenang lomba menulis antologi. Ku buka dan kubaca pengumuman dari pak komandan Media Guru Indonesia. Alhamdulillah namaku ada pada no 24.

Tak percaya rasanya, aku buka facebook. Langsung kulihat dan baca postingan pak Ihsan tentang pengumuman lomba antologi. Ternyata benar aku salah satu diantaranya, . Terima kasih pak Ceo dan tim Media Guru Indonesia

Berita itu menjadi obat bagiku. Obat setelah seharian galau dengan pekerjaan yang belum selesai juga. Semoga ini menjadi semangat bagiku. Semangat untuk memandang segala hal secara positif. Semangat juga untuk menulis dan berkreasi lebih baik lagi.

#Tantangan Gurusiana

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Selamat en sukses selalu bu..Barokallah

28 Jan
Balas

Sama2 bu Nanih,, selamat dan sukses selalu,, barakallahu fiik

28 Jan
Balas



search

New Post