Eva Septiana RA

Lahir dan menetap di Kabupaten Tuban, Jawa Timur. Kepala Sekolah SDN Grabagan III Kec. Grabagan Kab. Tuban-Jawa Timur. ...

Selengkapnya
Navigasi Web

DI MALAM BULAN PURNAMA Oleh Eva Septiana RA

Hujan masih turun dengan deras, petir menyambar-nyambar, perasaan Rianti makin kalut. Dinding bambu rumahnya tak bisa menahan aliran dinginnya hujan dari luar. Di atas tempat tidur, dipeluk erat-erat tubuh ibunya yang melemah, sambil tak henti menggumamkan doa. Air mata Rianti mengalir deras, tubuh ibunya panas sekali, nafasnya tersengal-sengal. Seharian ini entah berapa kali gumpalan-gumpalan darah dimuntahkan dari mulut ibu. Namun tidak ada uang untuk membeli obat.

Malam yang menggelisahkan bagi Rianti, ia hanya ingin menaruh sekeping harapan atas kesembuhan ibunya. Jam dinding tua di kamar menunjukkan angka satu, sudah larut benar. Ibu sudah terlihat nyenyak. Perlahan-lahan kakinya melangkah keluar rumah, walau hujan sudah reda udara masih terasa dingin.

Rianti menyelinap di antara rimbun pohonan di halaman rumah Mbok Jum. Parang yang dibawanya berkilat terkena sinar bulan purnama. Diketuk-ketuknya pintu rumah Mbok Jum. Tak berapa lama pintu pun dibuka. “Mbok Jum, saya mau minta jahe merah, Ibu sakit,” kata Rianti penuh harap, begitu wajah mbok Jum terlihat di depan pintu. Mbok Jum mengiyakan permintaannya. Rianti segera mencongkel jahe merah yang banyak tumbuh di halaman rumah Mbok Jum. Sesampai di rumah, bergegas dibuatnya segelas air jahe hangat untuk ibunya. ( [email protected]@ )

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap bu..

23 Jun
Balas

Mantap Bu

23 Jun
Balas

Mbok jum baik ya bu

23 Jun
Balas



search

New Post