eva suzana

Cikgu ini lahir di Payakumbuh pada tanggal 20 April 1969. Saat ini bertugas sebagai guru IPA di SMP Negeri 2 Kec.Harau Kab.Lima Puluh Kota Sumbar...

Selengkapnya
Navigasi Web

Klarifikasi

Sebagai wali kelas Bu Santi sering menerima laporan atau curhatan anak tentang gurunya. Yang pemarahlah, memberi tugas tanpa ampun, tidak tegaslah dan banyak lagi. Tentu saja tak serta merta ia menelan bulat bulat laporan siswanya. Walaupun ia tahu ada kebenaran atas laporan siswa namun tetap ia tak mau gegabah mengambil sikap. Biar bagaimanapun Bu Santi percaya rekan gurunya punya alasan di balik sikap mereka. Setidaknya ia selalu mengklarifikasi kepada guru yang bersangkutan agar tidak terjadi salah paham.

"Artinya Bu Dina menginginkaan kamu memberikan karya terbaikmu," ujar Bu Santi ketika beberapa siswanya mengadu hasil tugasnya tidak diterima Bu Dina padahal mereka merasa sudah mengerjakan tugas tersebut semampunya, hanya ada sedikit kesalahan . Bu Santi lalu menanyakan apakah mereka masih bisa memperbaiki tugas tersebut menjadi lebih baik lagi. Mereka mengangguk dengan wajah masih cemberut. Bu Santi menghibur siswanya dengan mengatakan bahwa mereka sendiri akan terkejut dengan hasil yang mereka buat jika mereka memang bertekad mempersembahkan yang terbaik.

Begitu jam usai Bu Santi langsung menemui Bu Dina untuk mengklarifikasi kejadian yang sebenarnya. Bu Dina mengakui ia memang marah marah di kelas tersebut karena kecewa dengan hasil karya siswanya yang tidak sesuai dengan ekspektasinya dan menganggap siswanya hanya asal membuat tugas. "Jika seandainya Bu Dina menyampaikan kekecewaan tanpa marah-marah, apa Bu Dina yakin mereka akan menyempurnakan tugasnya? Kalau Jawabannya tidak maka marah memang langkah yang masuk akal. Tapi kalau jawabannya ya, setidaknya kita bisa menghemat energi, agar tak terbuang percuma akibat marah yang tak perlu, ya kan? " ujar Bu Santi sambil memandang lembut Bu Dina, yang usianya lebih muda sepuluh tahun. Bu Dina hanya terdiam tak berani membantah seperti yang biasa ia lakukan kepada Bu Risa jika dinasehati sobatnya itu.

*

Payakumbuh, 25 Oktober 2022

#tantangangurusiana_22

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post