EwulansAbda

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Asa dan Calistung

Asa dan Calistung

Usianya 6 tahun November lalu, sejak usia 4 sudah mahir menuliskan namanya sendiri, sudah tertarik mengenal huruf, antusias menyebutkan beberapa plang nama toko ketika dalam perjalanan.

Hampir 6 kemarin dia sudah bisa membaca, sekarang di usia 6 sudah mulai suka menulis. Saya tidak pernah khusus mengajarkan Asa menulis-membaca, tapi ketika dia semangat bertanya, huruf D bagaimana, huruf T bagaimana, saya menunjukkan bahkan mencontohkan bagaimana membuat huruf - huruf tersebut. Kadang dari plastisin kami buat huruf, dari pipet, dari ranting pohon, dan lain-lain.

Alhamdulillah di rumah punya asisten yang siap membersamai rasa ingin tahunya Asa. Si kakak yang kini sudah 12 memang banyak berperan. Saat emak sibuk dengan urusan domestik, si kakak siap menemani sang adik. Saya pernah protes ketika tahu si kakak sudah mulai memberikan soal-soal Matematika, bahkan sempat terkejut ketika tahu soalnya sudah penjumlahan puluhan bukan lagi satuan.

Ada rasa bersalah, takut ini terlalu cepat, tapi saya teringat pesan guru kami, bahwa interaksi kakak dan adik adalah termasuk cara Allah mendidik anak-anak kita. Sayapun melihat bahwa ini masih dalam koridor belajar menyenangkan buat Asa, karena tiap di kasih soal dan bisa dijawabnya, dimintanya lagi soal yang lain. Bismillah ini bukan upaya menggegas..

Hari ini saat kegiatan rutin di Komunitas Home Education Aceh, Asa lebih memilih kegiatan menulis yang sebetulnya di peruntukkan anak usia 7+. Mungkin karena kegiatan stimulasi di sentra-sentra adalah kegiatan 'biasa' yang sering dijumpainya di Paud Kasya, saya rasa jadi menurunkan daya tariknya untuk mencoba kegiatan sentra tersebut.

Sederhana saja tulisan yang dia buat ternyata, syair dari sebuah lagu anak yang di ubahnya sedikit. Sederhana buat kita, namun besar buatnya, dan ada air mata saat hasil tulisannya basah.. Untungnya bunda Dayah sigap memfoto hasil tulisan Asa, terima kasih bunday.

***

Temans, kadang orang tua suka ribet ya dengan urusan calistung si buah hati. Apalagi sempat marak bahwa untuk masuk Sekolah Dasar prasyarat masuknya adalah sudah mahir calistung, dan mulailah orang tua mencari berbagai cara untuk anaknya menguasai hal ini. Di les kan, di drill setiap hari adalah beberapa pilihan jamak di zaman now. Benarkah jamak alias lazim?

Pertanyaannya berapa banyak orang tua yang tetiba terkejut, ketika buah hati nya mulai membaca papan nama, billboard iklan, dan nama-nama toko.

Cara terbaik mengajarkan anak membaca dan menulis adalah dengan cara yang menyenangkan, tanpa tekanan, bahkan anak kadang tidak sadar bahwa dia sedang belajar, ketika bisa, seolah-olah kemampuan itu muncul begitu saja..Berkembangnya berbagai kemampuan anak adalah sebuah proses, bukan sim salabim, abrakadabra.

Banyak cara menyenangkan untuk menstimulasi kemampuan calistung anak, namun les ataupun drill saya rasa bisa di coret dari pilihan kita. Selama orang tua mau, insyaAllah orang tua pasti mampu.

*Aspek berbahasa adalah, berbicara, mendengar, membaca dan menulis. Dua aspek pertama adalah kemampuan yang dikembangkan sejak lahir, merupakan perangkat yang telah Allah beri, sementara dua aspek terakhir adalah hasil peradaban manusia.

Jadi untuk bisa membaca dan menulis, seorang anak hanya butuh waktu dan stimulasi yang tepat. Bukan dengan paksaan dan target waktu.

#StimulasiCalistung

#BukanLebihCepatLebihBaik

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Asa luar biasa

27 Nov
Balas

Asa peluukk

27 Nov
Balas



search

New Post