FAIQOTUL ISNAINI, S.Pd, M.Si

Lahir di Pati. Pendidikan TK sampai SMA di Pati. S1 di IKIP Yogyakarta (jurusan Psikologi Pendidikan dan Bimbingan), sedangkan S2 (Magister Sains Psikologi) di ...

Selengkapnya
Navigasi Web

SAGUSABU... WHAT?

Berawal dari group WhatsApp MWC VIII Jawa Tengah, kami alumni yang berasal dari Pati menggagas untuk dilaksanakannya sagusabu di kabupaten Pati. Walaupun hitungannya terlambat dari kabupaten lain, namun tetap optimis. Alumni yang paling banyak dari SMP Negeri 4 Pati. Untuk itu, Dr. Any Wuryaningrum, M.Pd selaku komandan melakukan koordinasi dengan pihak Media Guru. Dan Alhamdulillah Sagusabu di Kabupaten Pati bisa dilaksanakan.

Apa itu sagusabu? Sagusabu singkatan dari satu guru satu buku. Adalah kegiatan pelatihan yang endingnya peserta bisa menghasilkan buku karya sendiri. Sagusabu merupakan salah satu rangkaian kegiatan yang diselenggarakan oleh Media Guru. Selain sagusabu, ada juga MWC (Mediaguru Wraiting Camp), Sasisabu (satu siswa satu buku), dan pelatihan editor.

Hari Sabtu tanggal 27 April 2019 adalah awal dimulainya sagusabu. Aku berangkat dari Desa Kajen pukul 05.50 WIB sekalian mengantar Mas Daffa sekolah di SMP Negeri 3 Pati. Perjalanan Kajen – Pati lancar, hanya butuh waktu sekitar 30 menit. Pukul 06.20 WIB tibalah Mas Daffa di depan sekolah. Karena di sebelah gerbang ada tulisan “Pengantar hanya boleh menurunkan anak di 10 m kanan dan kiri gerbang sekolah”, maka Mas Daffapun ku turunkan sesuai petunjuk.

Berhubung masih terlalu pagi bagiku untuk ke SMP Negeri 4 Pati karena acara dimulai pukul 08.00, maka ku putuskan untuk menongkrong dulu di depan SMP Negeri 3 Pati sambil menikmati hiruk pikuk padatnya lalu lintas kota. Ada bapak tua yang duduk sambil makan bungkusan yang dibawakan istrinya. Ternyata beliau adalah pekerja bangunan di depan SMP Negeri 3 Pati. Sejenak ku lihat jam tangan ketika lambat laun pintu gerbang sekolah mulai di tutup 06.45 WIB, sesaat ku lanjutkan perjalanan menuju ke SMP Negeri 4 Pati.

Sesampainya di tempat, aku ambil duduk paling depan sebelah kanan. Acara dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pati oleh Bapak Winarto, S.Pd, M.Hum. Selanjutnya kegiatan di lanjut pemberian materi oleh nara sumber nasional yaitu bapak Drs. Bangun Pracoyo, M.Pd. Beliau menyampaikan materi mengenahi: ”Pengetahuan Dasar Dunia Buku, Proses Kreatif Menulis, Praktik Menulis dan Penyuntingan, dan di akhiri pembuatan tugas Sinopsis yang harus di kirim paling lambat pukul 20.00 WIB.

Penulis adalah Peserta SAGUSABU PATI

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Ayo semangat menulis buku, bu. Wujudkan kota Pati sebagai Kota Literasi

11:38
Balas



search

New Post