Upacara di Minggu II Bulan Agustus MTs Negeri 11 Banyuwangi
Setiap hari senin sudah menjadi agenda rutin madrasah melakasanakan upacara bendera. Kegiatan upacra dilaksanakan setelah pelaksanaan sholat dhuha bersama. Petugas pun dijadwalkan secara bergiliran dengan tujuan agar semua Merasa terlibat dan memiliki pengalaman, baik pembina upacara maupun petugas upacara.
Pada minggu II bulan Agustus selaku pembina adalah Drs. Mahad dan petugas upacara kelas IX C. Dalam amanatnya pembina upacara menyampaikan hal-hal berikut :
1. Ahklakul Karimah, siswa harus sadar akan prilaku kesehariannya, baik ketika berada di madrasah maupun diluar madrasah. "Para siswa harus selalu mencerminkan nilai akhla karimah dalam setiap prilakunya. Jaga nama baik madrasah dengan prilaku yang baik, junjung masrasah ini dengah pondasi akhlakulkarimah" pesan pembina upacara dalam amanatnya.
2. Persiapan menghadapi HUT RI ke-73, bagi para siswa yang telah ditunjuk oleh bpk/ibu mewakili madrasah untuk mengikuti lomba, segera menyiapkan diri baik fisik maupun psykisnya. "berikanlah yang terbaik untuk madrasah kita ini, buatlah sejarah bahwa madrasah ini penuh prestasi"

Kegiatan upacara bendera rutin setiap hari Senin melatih dan membiasakan siswa untuk selalu memiliki prilaku disiplin, tertib, patuh dan taat terhadap peraturan madrasah dan menumbuhkan semangat cinta pada nusa bangsa dan negara kesatuan Republik Indinssia.

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar