FA. Suprapto Mukti Nugroho

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

GURU IPA KENA VIRUS “SAGUSABU”

BANDUNG - Senin (13/11), sejak subuh kompleks P4TK IPA telah ramai dikunjungi orang. Dalam suasana hujan deras beberapa guru turun dari taksi, terlihat tidak memudarkan semangat mereka untuk mengikuti bimbingan teknis. Mereka adalah peserta bimbingan teknis penulisan karya tulis gelombang ke-2. Menurut Dian Indrawati selaku Kasi Progam yang hadir mewakili Kepala P4TK IPA Bandung dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program yang digagas oleh P4TK IPA Bandung bekerjasama dengan praktisi handal dalam penulisan dan penerbitan buku. Kegiatan diikuti sebanyak 133 orang ini akan dilaksanakan pada tanggal 13-16 November 2017 bertujuan membantu guru-guru khususnya guru IPA di tanah air untuk meningkatkan kompetensinya dalam menulis. Pada kesempatan itu, Muhammad Ikhsan selaku Ceo Media Guru mengatakan bahwa gerakan satu guru satu buku atau Sagusabu merupakan gerakan literasi yang sekarang sudah masuk dalam kalender dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. Beliau juga mengatakan bahwa “Apabila anda ingin menjadi guru berprestasi, maka bapak/ibu harus menjadi guru penulis. Tanpa menulis buku, jangan berharap anda akan menjadi guru berprestasi” tambahnya. Dalam kesempatan ini, Ceo Media Guru menantang para peserta bintek, dalam satu bulan dari sekarang semua peserta bimbingan teknis ini akan menyandang sebagai guru penulis. (prapto)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post