FEBRIANI

Febriani, Lahir di Binu, 20 Pebruari 1983, Guru kelas di TK Aisyiyah Kamang Hilir. Alumni FKIP Universitas Terbuka Jurusan PG-PAUD. Memiliki suami, dan 2 o...

Selengkapnya
Navigasi Web

Internet Sumber Utama Literasi Digital Pendidikan Anak Usia Dini

Banyak perubahan yang terjadi dalam Dunia Pendidikan, semakin banyak sarana yang dapat dipakai sebagai sumber aktual. Semakin bertambah pula referensi ilmu yang harus dikuasai anak sebagai peserta didik, kecakapan yang harus dikuasai Guru sebagai pendidik yang profesional dibidangnya, dan pengetahuan baru yang harus dimiliki orang tua untuk mendampingi perkembangan dan pengasuhan anak mereka dirumah, penggunaan aplikasi yang harus di terapkan sekolah agar berkembang sesuai kemajuan di era 4.0. Semua hal itu terangkum dalam penguasaan kemampuan literasi digital, yang harus miliki baik oleh perorangan maupun instansi agar tidak tertinggal kemajuan zaman dan berbagai informasi.

LITERASI DIGITAL merupakan pengetahuan dan kecakapan sesorang untuk menggunakan media digital, alat-alat komunikasi, atau jaringan dalam menemukan, mengevaluasi, menggunakan, membuat informasi, dan memanfaatkannya secara sehat, bijak, cerdas, cermat, tepat, dan patuh hukum dalam rangka membina komunikasi dan interaksi dalam kehidupan sehari-hari. Tentunya Kecakapan dalam bidang Literasi Digital ini tidak akan terwujud tanpa keberadaan akses internet yang memadai.

Literasi digital digunakan untuk mempermudah peserta didik yang masih berusia muda dalam memahami suatu konsep. Dengan Alat Peraga Edukatif yang dapat dilihat dengan bentuk/warna menarik, dapat bergerak, atau pun mengeluarkan suara/bunyi tentu akan sangat merangsang berbagai aspek perkembangan dalam diri anak tersebut. Terutama untuk mengasah kemampuan berfikir logis, kritis dan Inovatif dalam kehidupan sehari-hari anak kedepannya.

Literasi Digital berbasis internet juga berfungsi sebagai sarana peningkatan kapasitas para pendidik. Para pendidik mulai terlatih untuk lebih sigap dalam membuat berbagai materi pembelajaran dengan bantuan referensi dari internet. Para pendidik menjadi terbiasa untuk berselancar di dunia maya untuk menemukan berbagai pendekatan yang dapat digunakan dalam pembelajaran agar lebih menarik bagi anak. Para pendidik juga semakin terlatih menggunakan aplikasi online ketika mengikuti berbagai tahap test kompetensi maupun seleksi. NUPTK

Bagi Sekolah Literasi Digital berbasis internet sangat membantu memudahkan pengadministrasian seperti pengisian data sekolah melalui aplikasi dapodik online,sangat mudah mengakses data anak walaupun dengan skala nasional seperti mengetahuhi NISN anak cukup dengan membuka VervalPD pada pangkalan data kemendikbud, internet juga membantu memonitor kelengkapan kehadiran pendidik dan tenaga kependidikan melalui aplikasi DHGTK, mempercepat promosi sekolah melalui sosial media, mempermudah akses mendapatkan berbagai bantuan dari berbagai pihak baik pemerintah maupun masyarakat/donatur. Semua itu tentu sangat untuk peningkatan mutu sekolah.

Dengan bantuan internet proses pengajuan proposal lebih mudah melalui e-proposal sehingga lebih mudah, bersih, objektif, akuntable, transparant, serta dapat meminimalkan praktek KKN. Ketika bantuan dicairkan internet juga membantu memudahkan pencarian berbagai barang kebutuhan sekolah kekinian yang sulit didapat di daerah pedalaman.

Sekolah juga dapat menghemat pengeluaran seperti biaya transportasi dalam pengurusan berbagai dokumen terkait berbagai bantuan maupun proses perizinan surat menyurat karena semua sudah bisa dilakukan melalui jarak jauh yaitu hanya dengan mengupload berbagai dokumen yang diperlukan.

Mudahnya mengakses segala jenis kegiatan yang berbasis digital melalui internet terutama yang menyangkut kegiatan yang dilombakan. Semua proses/tahap perlombaan sudah banyak yang dilaksanakan dengan sistem digital. Mulai dari tahap pendaftaran, persiapan, hari pelaksanaan kegiatan, maupun monitoring evaluasinya dilakukan melalui upload foto maupun video.

Literasi digital berbasis internet juga sangat membantu dalam meningkatkan pemahaman orang tua tentang literasi keluarga yang semuanya bisa diakses dari berbagai sumber yang ada di internet. Semakin mudahnya menjelaskan tentang konsep dasar literasi keluarga dengan bantuan internet. Kemendikbud RI melalui Direktorat Bindikkel juga menyediakan portal khusus “Sahabat Keluarga” yang dapat diakses oleh seluruh keluarga indonesia. Website Sahabat Keluarga menyajikan berbagai video edukasi maupun buku-buku digital tentang parenting. Apresiasipun bisa di peroleh apabila Keluarga Hebat dan Keluarga Terlibat dalam pengasuhan anak-anak secara langsung terlaksana secara konsisten. Karena memang keluarga adalah pendidikan yang pertama dan utama dalam pendidikan terutama pendidikan anak usia dini.

Dengan demikian Internet yang positif sebagai sumber utama pengembangan Literasi Digital yang digunakan dalam dunia pendidikan saat ini mampu memudarkan pembatas kemajuan antara kota dengan desa, membuka akses hingga ke daerah pedalaman dan terpencil, dan menyamaratakan kemajuan pendidikan di kota besar dengan pelosok karena semua yang penting bagi pendidikan bisa diakses dengan cepat dan mudah.

#InternetPendidikan

#MediaGuru

#Indosat

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

5.0 near enough

29 Dec
Balas



search

New Post