Feri Fren

Nama lengkapnya Feri Fren. Mantan kepala sekolah berprestasi nasional ini sekarang mengabdi di LPMP Sumatera Barat sebagai widyaiswara. Dunia pendidikan merupak...

Selengkapnya
Navigasi Web

Kepala Sekolah Super

Kepala sekolah sangat berperan dalam meningkatkan mutu sekolah yang dipimpinnya. Kepala sekolah super akan mampu menggerakkan segala sumberdaya yang ada. Dengan kepiawaiannya, kepala sekolah super mampu mengembangkan delapan standar nasional pendidikan sebagaimana yang tertuang dalam Peraturan Pemerintah nomor 32 Tahun 2013.

Sekolah merupakan suatu sistem yang didalamnya terdiri dari unsur peserta didik, guru, kepala sekolah, pengawas , orang tua, pemerintah dan masyarakat. Semuanya saling bekerjasama dalam rangka meningkatkan mutu lulusan. Peran kepala sekolah sangat menentukan,karena kepala sekolah merupakan pewarna dalam pencapaian mutu di suatu sekolah.

Menurut Pidarta (1990), kepala sekolah merupakan pemegang kunci kesuksesan dalam sebuah sekolah untuk mengadakan perubahan. Kegiatan peningkatan dan perbaikan mutu dalam proses pembelajaran di sekolah sebagian besar terletak pada diri kepala sekolah. Kepala sekolah bisa menjadi pengungkit agar guru dan peserta didiknya bisa bekerja secara optimal. Akibatnya terwujudlah sekolah yang berkwalitas serta sekolah yang diminati oleh masyarakat.

Kepala sekolah super akan dapat menggerakkan sekolah yang dipimpinnya kearah

yang lebih baik. Kemampuan kepala sekolah super antara lain, menerima peserta didik sebanyak-

banyaknya, memiliki fasilitas sekolah sehebat-hebatnya, menghasilkan lulusan dengan kualitas

setinggi-tingginya dengan input yang rendah, kapan perlu dengan biaya yang semurah-murahnya Kepala sekolah super sangat kreatif untuk mencarikan solusi dari semua itu

Apabila seorang kepala sekolah mengelola sebuah sekolah dengan sarana yang lengkap, input siswa bagus, guru kreatif dengan kinerja amat baik, orang tua mendukung,dana operasional besar, semua orang bisa melakuknnya. Malahan akan timbul pertanyaan kalau sekolahnya tidak berkualitas, karena segala dukungan dan fasilitas telah tersedia dengan lengkap.

Prinsip kepala sekolah super antara lain, Pertama, selalu melakukan perubahan kearah

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Super ya pak Feri.

12 Dec
Balas



search

New Post