Fitra Deswita

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Filosofi Sepatu

Filosofi Sepatu

#Tagur hari ke-319

Hari ini di waktu senggang tadi aku buka instagram , lihat-lihat tayangan reelsnya. Eh ketemu satu tayangan video singkat yang berjudul Filosofi Sepatu. Iseng aku lihat dan dengarkan, kok isinya bagus dan ngena sekali rasanya bagiku. Begini kata-katanya.

Filosofi Sepatu

"Kalau dia menyakitimu berarti dia bukan ukuranmu. Kalau sepatu kamu kekecilan, ya ganti sepatunya, bukan malah kecilin kakinya.Karena sepatu yang kamu butuhkan itu bukan karena mahalnya atau cantiknya, tetapi karena nyamannya. Pakailah sepatu yang memang ukuranmu, karena dia yang akan menemani kamu kemanapun kamu melangkah".

So sweet bingit khan?. Hehe. Terserahlah orang mengkonotasikan sepatu disini dengan benda lain apapun. Tapi bagi aku ya memang sepatu itu sendiri. Mungkin karena sesuai dengan pengalamanku beberapa hari yang lalu beli sepatu yang kelihatannya manis dan feminin dengan harga gak murah juga, eh tapi kekecilan. Sakit kakiku memakainya.

Cuma dua hari dia menemaniku pergi mengajar.Lalu aku simpan lagi dalam kotaknya setelah aku bersihkan sedikit debu yang melekat di bagian tapaknya.Buat apa meneruskan ikatan dengan sesuatu yang menyakiti kakiku, hehe.

Sekarang aku sudah mendapatkan sepatu yang nyaman saat kupakai. Tidak mahal,tidak high heel, simpel, tapi aku senaaang dengannya, Karena memang ukuranku dan akan seiring denganku kemanapun aku melangkah.

FD, Padang 21 November 2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post