FITRIA

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Kutunggu Belaianmu (Tantangan 11)

Kutunggu Belaianmu (Tantangan 11)

Kutunggu Belaianmu (Tantangan 11)

Sebenarnya aku ingin sekali berbakti padamu. Mempersembahkan keindahanku dengan gaya khasku. Kesegaran sepanjang waktu akan kau dapatkan dari penampilanku yang kuyakin kau pasti suka. Dan satu lagi yang tak kalah pentingnya rutinitasmu kadang membuatmu jenuh bahkan stres. Kala itu datanglah padaku dan pandanglah aku. Pesonaku pasti akan mampu mengubah rasa suntukmu menjadi lebih fresh. Percaya deh.

Tapi kumohon padamu kau mengerti dan memahamiku. Aku hanya butuh belaianmu. Tak banyak yang kutuntut darimu hanya perhatian sepanjang harimu.

Saat ini akan kusampaikan apa yang kuinginkan darimu. Pertama, berikanlah aku tempat yang cocok untuk ku. Bila aku kecil berikan pot yang juga berukuran kecil. Bila sebaliknya berikan aku wadah yang berukuran besar juga. Biar aku tumbuh sesuai yang diharapkan.

Tanah adalah tempat dimana akar kutumbuh dan berkembang. Pada tanah inilah akar akan mendapat berbagai jenis nutrisi yang kubutuhkan. Maka dari itu pemilihan tanah sangatlah penting untuk menanam bunga seperti aku ini. Pilihkanlah aku tanah humus yang menjadikan aku tumbuh dengan baik.

Sinar matahari merupakan hal penting bagiku karena sinar matahari adalah sumber energi utama dalam proses fotosintesis. Kadar sinar matahari yang kuterima haruslah disesuaikan dengan jenis ku. Tidak semua bunga bagus untuk mendapat sinar matahari langsung sepanjang hari. Ada yang butuh disinari cahaya matahari di waktu pagi saja, ada yang sore saja, ada yang sepanjang hari, bahkan ada yang hanya butuh di tempat berlindung. Sekarang kau perhatikan aku agar kau tau di mana seharusnya kau tempatkan aku.

Aku juga butuh nutrisi dong. Karena itu pupuk sangatlah penting bagiku. Hal ini karena pupuk akan mampu menjaga kadar nutrisi dalam tanah yang mana lama-kelamaan akan habis ku serap. Pemilihan pupuk yang baik untukku yang sudah terurai sempurna oleh bakteri pengurai, terutama untuk pupuk kandang. Hindari memberikan pupuk kandang yang belum dijadikan bokashi karena proses penguraian pupuk kandang ini akan menaikkan suhu dalam tanah sehingga akarku malah justru akan mati jika diberi pupuk kandang (kotoran hewan) yang masih baru. Jika kamu tak ingin susah payah menyiapkan pupuk bokashi, maka kamu bisa menggunakan butiran organik yang banyak dijual di toko pertanian. Hanya saja kandungan nutrisi dari butiran organik tentu tidak sebagus pupuk kandang dan pupuk kompos. Pemberian pupuk dilakukan diawal pengisian tanah dalam pot lalu bisa diulang dengan interval tertentu tergantung jenis dan ukuran tanaman bunganya. Ingat ya, takaran pupuk yang kau berikan disesuaikan dengan usia dan ukuranku.

Aku sangat membutuhkan air untuk hidup. Air juga adalah salah satu komponen yang paling penting dalam proses fotosintesisku. Penyiraman secara rutin sangat diperlukan untuk menjaga kadar air dalam tanah. Jumlah air yang kau siramkan tentu tergantung dari ukuranku juga.Tanaman bunga yang berukuran besar seperti bunga alamanda, bunga sepatu, bunga kertas dan bunga matahari membutuhkan air lebih banyak ketimbang bunga mawar, bunga melati atau bunga anggrek. Lakukan penyiraman setiap 2 – 3 hari sekali untuk menjaga kebasahan tanah. Jangan menyiramiku secara berlebihan ya karena nantinya malah justru bisa membusukkan akarku.

Aku juga butuh disiangi lho. Tujuan penyiangan ini adalah untuk menekan gulma yang tumbuh di sekitarku yang akhirnya bisa mencuri nutrisi dalam tanah serta mengganggu keindahanku. Nah, kamu tentunya tak ingin nutrisiku dicuri si gulma itu kan.

Aku yakin kau ingi melihatku selalu sehat. Karena itu aku butuh kau juga menjagaku dari serangan penyakit. Penyakit paling mengerikan bagiku adalah serangan jamur patogen yang mampu membunuhku secara perlahan.Jamur patogen biasanya akan menyerang bagian akarku. Penyebabnya adalah kadar air yang berlebihan pada tanah. Hal ini akan mempercepat perkembangan jamur patogen. Gejala serangan jamur patogen adalah aku akan tampak layu disiang hari lalu semakin hari kondisiku semakin memburuk. Keadaan ini sangat membuatku semakin takut. Daun dan batangku akan semakin kering dan mengkerut. Itu artinya akar sudah mati atau tidak bisa berfungsi karena ditumbuhi jamur. Untuk megatasi serangan jamur patogen ini maka kamu bisa menggunakan fungisida yang berikan pada bagian akar. Ingatlah juga untuk tidak terlalu menyiramiku secara berlebihan.

Bila kamu sudah menjagaku sepanjang harimu akupun siap untuk berbakti dan menemani hari-harimu. Aku akan menjadi bunga idaman dan kebanggaanmu. Siapapun yang lewat akan berdecak kagum memandangiku. Kau akan bangga mengatakan pada mereka “inilah bungaku”.

Sekolahku, 20 Juli 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap

20 Jul
Balas

Mksh bunda, sukses selalu

20 Jul
Balas



search

New Post