Fitrianti Wulandari S.Pd, M.Pd

hanyalah seorang Ibu, seorang istri, Dan seorang Pendidik yang ingin saling berbagi ilmu dengan siapa saja melalui tulisan....

Selengkapnya
Navigasi Web

Jangan Putus Asa Ketika Anak Tak Kunjung Bicara

Oleh: Fitrianti Wulandari

Buat para ibu-ibu yang suka gelisah anaknya sudah waktunya berbicara tapi tak kunjung berbicara. Tidak usah resah. Kemampuan setiap anak berbeda. Ada anak yang bicaranya lancar tetapi jalannya belum, ataupun sebaliknya. Ibu-ibu diharap tenang, jangan panik, jangan resah, ataupun suka membanding-bandingkan anak kita dengan anak lain.

Bersabarlah, tetap berpikir positif bahwa perkembangam antara anak kita dengan lainnya berbeda, Dan tetap diberi stimulus.

Ketika anak mulai suka mengoceh tetapi belum jelas Karena kosa kata yang terbatas, maka kita sebagai Ibu harus paham dan peka. Misalkan Ketika anak menunjuk-nunjuk benda seperti TV, meja, atau kursi sambil mengoceh "bnmjklnnslajvmk" tidak jelas, kita sebagai Ibu dilarang keras hanya respon "Iya dek.. " atau "duh..kamu bilang apa sih dek. .mama nggak tau". Respon seperti itu tidak akan membantu anak untuk mengerti dan menambah kosa Katanya.

Ketika anak para Ibu mengoceh tidak jelas sambil menunjuk-nunjuk benda, sebenarnya mereka ingin berkomunikasi, mengajak anda untuk mengobrol. Jadi hendaknya bantulah anak anda mengerti dan menambah kosa kata dengan respon yang seperti ini "iya dek. .Itu ada TV.. Di dalemnya TV ada film kartun yang sering ditonton adek. .iya Kalo yang itu kursi sama meja dek. .kalo kursi buat duduk . Kalo meja buat naruh makanan .." Dengan begitu anak Jadi mengingat, lama-kelamaan akan paham dan bisa menyebutkan kata TV, kursi ,dan meja tadi.

Jangan pernah beranggapan bahwa Ketika kita berbicara pada anak kita yang sedang usia toddler, bukan berarti mereka tidak paham dikarenakan masih kecil. Justru daya Ingat mereka tinggi .Sehingga apabila sering kita latih, kita beritahu secara sabar dan konsisten, maka anak kita pun bisa, paham dan akan mengerti.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post