fitri indrayani

Keep calm and enjoy your life....

Selengkapnya
Navigasi Web

Lebayisme

Lebay. Bahasa gaul yang sudah mengindonesia untuk mengungkapkan super-hiperbola yang dilakukan oleh seorang subyek. Atau juga obyek.

Adalah satu regu gerak jalan yang datang paling akhir dengan ketidaklengkapan anggota tim beserta bingung dan ragu di wajah-wajah mereka.

Ketika kami tanya di mana gerangan guru pembimbingnya, mereka jawab sang guru baru menikah sehingga mereka ditinggalkan di tengah jalan.

Serentak kami ber-oooh panjang, sampai ada yang kembali bertanya, kapan menikahnya? Apa masih pergi berlibur? Kami berganti nada serentak ketika anak-anak itu menjawab, tiga bulan yang lalu. Heeehhh???

Adalah juga guru yang selalu ambil "cuti" dua-tiga kali sebulan untuk menghadiri acara keluarga. Entah itu lamaran keponakan, nikahan sepupu, khitanan anak dari cucu nenek, selamatan rumah paman dari pihak ayah, atau ulang tahun kucing anggora milik tante nya.

Tidak tanggung-tanggung, acaranya sering kali diadakan di luar daerah, mulai dari Batam, Bali sampai Raja Ampat. Ada rekan yang pernah bercanda, memangnya kalau anda tidak datang acara tidak dimulai ya? Dia hanya tersenyum tanpa beban.

Ada pula yang tak pernah melewatkan jam istirahat untuk mengunjungi pasar, yang notabene dekat sekolah. Tapi karena saking asyiknya berinteraksi dengan keramaian, ia menciptakan keramaian lain di kelas ia seharusnya ada untuk masuk tepat waktu.

Ketika ada yang menegur, ia meradang, dengan alasan kalau dia tidak belanja terus keluarganya terlewat menu spesial darinya.

Hah, mene ketehe.....

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Sip. Yang merasakan orang lain dampaknya. Lebayisme itu. Tak kira gitu.. Bu.

13 Sep
Balas

Iya, Pak. Banyak yang mulai lebay... Hehehe

13 Sep



search

New Post