Jangan Jadikan Hujan Kambing Hitam
Sarapan. Mengapa kita harus sarapan setiap pagi? Dikutip dari beberapa artikel yang pernah dibaca, sarapan pagi sangat penting bagi tubuh kita. Salah satunya sebagai pengisi kembali energi kita supaya kita fresh dan bersemangat untuk menjalankan aktivitas hari ini. Oleh karena itu, aku selalu sarapan sebelum berangkat kerja.
Ketika tengah menikmati sarapan pagi ini, hari sudah mulai mendung. Pepatah mengatakan mendung bertanda hujan. Memang benar, mendung pagi ini diiringi turunnya hujan.
Meskipun demikian, hujan di pagi ini tak mengahalangiku untuk melakukan aktivitas pagi ini. Meski hujan makin deras dan jam dinding pun sudah menunjukkan pukul 07.00, aku harus tetap berangkat kerja. Aku langsung menuju motor dan mengambilkan jas hujan.
Aku menerobos rintik demi rintik hujan itu. Setengah perjalan, hujan pun redah. Ajaibnya, ditempat kerjaku tidak hujan, mungkin sudah berhenti atau memang tidak hujan. Andaikan aku menunggu hujan berhenti pasti aku akan terlambat.
Begitulah hidup ini, jangan pernah berhenti melangkah meski diperjalanan kita mendapatkan rintangan. Jangan jadikan rintangan itu kambing hitam tapi jadikanlah rintangan itu sebagai semangat untuk terus berjuang.
Selamat pagi. Selamat beraktivitas. Mari kita mulai hari ini dengan senyuman dan penuh semangat.
#salamliterasi
#tantangangurusiana
#penulispemula
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
betul...
Terimakasih ibu2
Mantap..