Habibah

sebenarnya aku tidak begitu yakin, jika aku lahir di tahun 1991 saat bulan agustus dan di tanggal 23, ntahlah aku hanya tidak suka angka di tahunnya sehingga ak...

Selengkapnya
Navigasi Web
MENJEMPUT IMAJINASI

MENJEMPUT IMAJINASI

Benar-benar kosong tanpa setitik noda, sulitnya mengundang ide seperti menjemput sesuatu yang tak pasti, namun ini kan tantangan, baru juga hari ketiga, isi tulisan mulai ngawur bahkan tak terpikir tema apa yang ingin di adon supaya manis untuk di baca.

Meraba kata perkata berharap tersusun kalimat, yang ada hanya tuts backspace terus dipencet, lucu sekali hm..Waktu tak terasa habis juga bilangan jam, pinggang mulai terasa pegal untuk menopang badan, tapi ini soal harga diri pada janji diri sendiri, berkali-kali berjanji memang sering menyerah, tapi inikan baru pemanasan. Pada akhirnya aku pasrah membiarkan jari-jari memilih huruf yang paling ia suka. Dan sepertinya tulisan curahan kepasrahan itu tumpah ruah.

Begitulah hidup, kita jangan meraba-raba apapun pada rencana Tuhan, karena yang ada hanya lelah berkepanjangan, dan rasanya juga sangat menyiksa. Kita hanya selalu menjaga kepercayaan bahwa Tuhan itu sangat Maha Pengasih dan Pemurah, maka kita tak mungkin terabaikan, kecuali kita yang mulai sombong hilang keyakinan.

Duh hati yang hitam, terlalu banyak tinta tumpah hingga semua menjadi hitam, menutupi fitrah hati yang sebenarnya, setiap hari ia kehilangan nutrisi, melemah lalu kehilangan kepercayaan diri.

Kembalilah, pulang kerumah, dimana tempat yang seharusnya di tumpangi, yaitu Husnudzan akan ketetapan Allah, itu jauh lebih menenangkan.

#TANTANGAN GURUSIANA HARI KE-3

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Rangkaian kata nan indah menawan. Sehat dan sukses selalu Bu cantik

15 Jul
Balas

Terus semangat mengintai kata indah, tulisan yg luar biasa, salam literasi

15 Jul
Balas

Mantap Bu,janji pada diri kita sendiri.Sukses selalu Bu

15 Jul
Balas



search

New Post