BETAPA AKU CEMBURU
Assalamualaikum warahmatullahi Wabarakatuh
"BETAPA AKU CEMBURU
Sungguh aku cemburu pada wanita yang selalu menjaga wudhunya, di saat wanita lain sibuk memantaskan wajahnya dengan make up ternama.
Sungguh aku cemburu pada wanita yang menghabiskan waktunya untuk menghafal Al-Qur'an, di saat wanita lain sibuk mengunjungi mall satu ke yang lain.
Sungguh aku cemburu pada wanita yang menyesal terlewat datangnya kajian ilmu, di saat wanita lain menyesal terlewatkan episode sinetron
Sungguh aku cemburu pada wanita yang lisannya tak lepas dari dzikir memuji Rabbnya, disaat wanita lain tak lepasa mencoba kuliner baru dan terlezat.
Sungguh aku cemburu pada wanita yang sibuk memperbaiki akhlaknya, di saat wanita lain sibuk update model baju terkini.
Sungguh aku cemburu pada wanita yang selalu haus ilmu akherat, disaat wanita lain sibuk memperbaiki fasilitas yang dimilikinya.
Sungguh betapa aku cemburu pada wanita yang terus berusaha memperbaiki diri ke arah lebih baik, sebenar-benarnya baik, bukan kamuflase.
Sungguh-sungguh aku sangat-sangat cemburu.
Dunia tak mengenalnya, tetapi syurga merindukan nya.
Maa Syaa Allah sungguh indahnya dirimu wahai shalihah.
Wassalamu'alaikum warahmatullahi Wabarakatuh
TanGur 014 14082021
TantanganSehariSatuTulisan
SatuGuruSatuTulisan
HomeSchoolMemories
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar