Hariyanti

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Hartaku , Cobaanku

Tantangan 85

Cerpen part 6

Hartaku , Cobaanku

Setelah perdebatan kemarin , pak Nanda sedih , merenung kenapa akhir - akhir ini istrinya berubah , selalu ingin tampil cantik , memakai pakaian  yang bagus , barang - barang branded . Yang lebih menyedihkan lagi , dia tidak lagi menurut . Dinasehati selalu melawan . Kesedihan pak Nanda kelihatan waktu bekerja di kantor . Teman dekat pak Nanda nyeletuk " Ada apa mas Nanda kok kelihatan sedih gitu ?" " Ah ..ndak apa - apa mas Naryo , aku lagi bingung mikir istriku ". " Lho memangnya ada apa mas ?" " Sejak pulang dari Semarang dulu , dia agak berubah , lebih konsumtif" " Memangnya dia suka beli barang - barang apa ?" " Kalau dulu sih suka..tas , sepatu , sandal , tapi masih wajar - wajar saja , sekarang  masih suka , tapi barang branded , yang harganya mahal , dan aku tidak tahu cara menghentikannya . " " Mungkin dia merasa bisa beli sendiri mas " " Ya sih , gaji dia juga besar, dan aku kesulitan untuk mencegahnya " " Ya sabar mas Nanda , pelan - pelan dinasehati. " " Aku sudah sering nasehati mas Naryo , tapi sepertinya dia selalu melihat keatas , barang - barang yang dipakai atasan dia , dia juga ingin beli . Lama - lama apa nggak pusing sendiri. Dia inginnya kelihatan cantik seperti wanita high class saja ". " Oh gitu mas " " Ya , sekarang malah lebih parah , barang - barang perhiasan mas Naryo , tahu sendiri mas harga mas dan berlian sekarang , padahal dia sudah punya kalung ,gelang , giwang ,cincin . Sudah punya semua  ." " Oh gitu mas , sabar ,doakan saja supaya dia cepat berubah ." " Ya mas , ma kasih mas Naryo " " Sama - sama "

Ketika pulang kantor , pak Nanda pingin mampir ke toko mas , ya sekedar ingin tahu berapa harga kalung yg berjejer berlian seperti yang dikatakan istrinya. Sampai di toko mas , dari kaca mobil pak Nanda melihat sesosok laki - laki , yang familiar , sepertinya pak Rendra , bosnya mama. Tidak heran kalau banyak wanita yang kepencut padanya. Ganteng kaya , perusahaan banyak , kata orang sih dia juga dermawan . Suka ngasih barang - barang kepada teman - teman wanitanya.

Ada rasa iri , cemburu , marah berkecamuk dalam hati pak Nanda. Dia mengamati dari kaca mobil , ada rasa was - was , jangan - jangan istrinya ikut bersama dia. Oh ...dia sendiri ..., dah keluar dari toko menuju mobilnya , mungkin sama sopir  ...di perhatikan dari kejauhan , oh ...dia sendiri , nggak pakai sopir . ...dalam hati , beli apa dia di toko mas  tadi. Ah tak lihat - lihat kalung yg ada berliannya. " Cari apa pak ? " Tanya pelayan toko " Lihat - lihat dulu mbak ." " Coba ini , kalung yang ada berliannya" " Wah.. bapak seleranya kok sama seperti bapak tadi ya..." " Bapak siapa mbak " " Nggak tadi ada bapak - bapak yang beli kalung seperti ini , tapi berliannya agak besar sedikit" " Oh gitu ya mbak , kalau seperti ini berapa mbak ? " " Sebentar saya hitung dulu  " " Maaf saya hanya nanya dulu mbak " " Oh..nggak apa - apa pak , nanti kalau bapak seneng , suatu saat punya uang, bapak bisa kesini lagi " " Ya mbak " " Ini untuk kalungnya 20 gram , satu gram 380 ribu , ini yang 50 % pak , tidak terlalu tua , biasanya untuk kalung yang memakai berlian , emasnya agak muda , lebih kuat .terus untuk berlian ,karena ini yang bagus , per bijinya 400 rb pak , ini ada 12, jadi untuk semuanya 7.600.000 ditambah dengan 4.800.000 , jadi kalung ini 12.400.000.pak " Oh ya mbak , nanti kapan - kapan saya kesini lagi " " Ya pak , terima kasih atas kunjungannya ke toko kami " " Sama - sama " Setelah pulang , dalam hati pak Nanda , kalung kok hampir 12 juta lebih . mama mungkin punya uang tuk beli kalung itu  , tapi apa nggak sayang. Ya Allah sadarkanlah istri hamba.

Lanjut di part 7 , terima kasih

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post