Hayati Sukwaniati

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Dedikasi Literasi

Dedikasi Literasi

Dedikasi literasi

Menjadi guru cita-cita saya sejak kecil. Saat ada kesempatan menjadi CPNS Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, sayapun mendaftar. Bukan untuk menjadi guru, tetapi sebagai tenaga pelaksana. Maklumlah bangku kuliah tak sempat saya gapai, karena keterbatasan ekonomi. Alhamdullilah saya diterima, dan ditempatkan di Sekolah Menengah Pertama. Saya mendapat tugas dibagian surat menyurat. Waktu berputar bangku kuliah dapat diikuti. Sepulang kerja, membagi waktu untuk keluarga dan waktu untuk belajar. Empat tahun gelar S.Pd dapat kuraih. Dari FKIP Universitas Islam Nusantara Bandung. Angan menjadi guru sudah di depan mata. Saya alih status dari tenaga struktural menjadi tenaga fungsional. Langkahku kini mendidik anak bangsa dengan ikhlas penuh tanggung jawab. Saya kerjakan sebagai ladang ibadah. Tak puas sampai mendapat gelar sarjana, keinginanku untuk menuntut ilmu semakin bergelora. Saya melanjutkan kuliah Program Pascasarjana. Alhamdullilah tahun 2015 Gelar M.M.Pd dapat kuraih. Terimakasih saya sampaikan kepada Dr.H.Nanang Hanafiah dan segenap civitas akademika Universitas Islam Nusantara Bandung.

Di sekolah saya dipercaya menjadi Penggiat literasi dengan program Globe Geulis Doea. Tahun 2016 Sekolahku mendapat penghargaan Apresiasi Budaya Literasi SMP dari Dinas Pendidikan Kota Bandung. Tahun 2017 mendapat kesempatan menjadi Perintis WJLRC /West Java Leaders Reading Challenge. lima siswa Duta Baca Doea lolos mengikuti Jambore Literasi di Kiarapayung Sumedang. Dan tahun 2018 saya mendapat penghargaan sebagai Pelopor Penggerak Literasi Keluarga dari Dispusipda Provinsi Jawa Barat. Rasa syukur tak terhingga saya dipertemukan dengan Media Guru. Mengikuti Pelatihan Menulis Buku Bandung. Karya buku pertamaku lahir The Adventure of Emak-Emak mengantarkan saya ke Jakarta. Mengikuti Temu Nasional Guru Penulis 2018 bertemu penulis-penulis hebat. Berpoto di Monas, berharap karyaku dapat menjulang setinggi menara Monas. :) Dan yang paling membahagiakan bukti karyaku Buku The Adventure of Emak-Emak ada di Perpustakaan Nasional.

Sepulang dari Jakarta, Dinas Pendidikan Kota Bandung menggulirkan SiGeulis (siswa guru menulis), tak kenal lelah saya mengikutii tantangan Guru Bandung menulis. Atas ijin Allah, maka lahirlah buku Antologi Puisi Religi "Meraih SurgaMu" menjadi buku tunggal kedua karyaku. Mewarnai semaraknya literasi Bandung Lautan Buku 2020. Alhamdullilah kepala sekolah Bp Agus Deni Syaeful. M.M.Pd mengapresiasi karyaku dengan memberikan piagam penghargaan sebagai guru berprestasi.

Terimakasih tak terhingga saya sampaikan kepada Disdik kota Bandung, Tim Guneman, Media Guru, Bp.Moch.Ihsan, Ibu R. Yulia Yulianti karena berkat motivasinya saya dapat berkarya dan menghasilkan karya. Menutup akhir tahun 2018 rasa syukur kepada Allah terus terucap. Semoga membuka tahun 2019, saya bisa berkarya dan berjaya, memberi manfaat yang bermakna demi kemajuan literasi.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Sukses trs ibu Masyaallah perjalanan panjang yg luar biasa. Nsmun ibu mampu u memperuangkan. Salam kenal.

05 Jan
Balas

Terimakasih apresiasinya bu alhamdullilah atas dukungan dan doa.keluarga ..salam literasi

22 Jan

Salam kenal, salam literasi Sukses utk ibu

30 Dec
Balas

Aamiiin ... terimakasih sukses juga untuk bapak

30 Dec

Subhanallah, Bunda luar biasa, perjalan panjang telah dilalui hingga akhirnya menjadi guru dengan gelar akademik S2 dirangkulnya dan membawa menjadi guru penggerak literasi di sekolah yang buktikan diri lahirnya hasil karya dua buku yang salah satunya sudah bertengger indah di perpusnas. Sukses selalu dan barakallah

30 Dec
Balas

Alhamdullilah....sukses selalu untuk ibu

30 Dec

Perjuangan luar biasa yang menhasilkan karya hebat, selamat ya bu

30 Dec
Balas

Terimakasih ... sama-sama

30 Dec

Salam literasi. Sukses selalu

30 Dec
Balas

Salam literasi ...aamiin .sukses juga untuk ibu Ruslina

05 Mar

Salam kenal...aamiin .sukses juga untuk ibu.

31 Dec
Balas

Alhamdullilah ...terima kasih bu Yunita Salam kenal sukses juga untu ibu

15 Jan
Balas

Terimakasih semuanya atas dukungan dan doanya

15 Jan
Balas

Sukses terus buu

04 Jan
Balas

Terimakasih ...sukses juga untuk bu yunita

22 Jan

Guru inspiratif...selalu sehat dan teruslah berkarya

05 Mar
Balas

Terimakasih kasih ibu Mila...Aamiin ...kita sama-sama berkarya ...salam literasi

05 Mar



search

New Post