Hj. Teti Asmarni, S. Pd

Guru IPA MTsN 1 Lima Puluh Kota-Padang Japang. Kantor Kemenag. Kab. Lima Puluh Kota. Alumni Jurdik Biologi IKIP Padang...

Selengkapnya
Navigasi Web
Jalan Lain

Jalan Lain

#Tagur H.392

“Tak satu jalan ke Roma” Begitu peribahasa yang sudah sangat familiar bagi kita. Ya, banyak cara yang dapat kita lakukan untuk mencapai tujuan. Kita juga mengakui, adakalanya dimana di saat kita mengerjakan sesuatu ada saja aral yang melintang. Sehingga di saat seperti ini kita akan menjadi kecewa. Karena kita sudah membuat target dari apa yang kita usahakan dan sudah terbayang hasil akan kita dapatkan. Bahkan kadang-kadang kita sudah berkorban apa saja, tenaga, pikiran, waktu, biaya dan lain-lain.

“Jariah manantang buliah”, begitu peribahasa berbahasa Minangkabau. Yang kira-kira berarti begini: Tenaga yang sudah keluarkan untuk mengusahakan sesuatu akan menghasilkan sesuatu yang memang menjadi target kita. Pokonya apapun yang kita sedang lakukan dengan segenap jiwa dan raga tentunya kita mengharapkan hasil. Hasinya berupa keinginan yang memang kita idam-idamkan.

Tapi seandainya jika ditemui halangan dalam proses usaha kita. Sebaiknya kita jangan lekas menyerah dan berputus asa. Sebaiknya kita akan mencoba mencari cara lain, agar tujuan tetap dapat kita usahakan. Sebagai manusia yang di rahmati oleh Allah dengan kemampuan memikirkan sesuatu. Sebaiknya kita memikirkan “jalan lain”, yang mungkin kita tempuh untuk mencapai tujuan.

Lubuak Simato, 6 April 2021.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren ulasnnya bunda. Salam sehat selalu

06 Apr
Balas



search

New Post