Budi Pekerti
Pengetahuan bisa menjadi kekuatan. Akan tetapi, budi pekerti yang akan membuatnya lebih terhormat.
Seseorang akan dipandang terhormat, bila ia memiliki budi pekerti yang baik. Setinggi apapun pangkat dan pendidikannya, bila ia tidak berbudi maka tidak akan ada apa-apanya. Budi pekerti diasosiasikan dengan moral, tatakrama, etika, akhlak mulia dan sopan santun.
Budi pekerti baik di lingkungan keluarga dan masyarakat sangat diperlukan. Hal ini berguna untuk keberlangsungan hidup sosial. Kehidupan sosial masyarakat akan tercipta lingkungan yang rukun, tentram dan damai. Tali persaudaraan akan terjalin. Sehingga akan muncul rasa solidaritas yang tinggi, kerjasama dan gotong royong akan terbangun. Ibarat pepatah mengatakan. "Berat sama dipikul, ringan sama dijinjing."
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar