Ichsan Hidajat

Write. Just write....

Selengkapnya
Navigasi Web

Film Tentang Hujan

#Tantangan Menulis 30 Hari

#tantangangurusiana

Hari ke-30

.

Film tentang Hujan

-

Hujan jatuh seperti adegan pembuka sebuah film

Airnya jalin-menjalin dengan kaca jendela

Mengelamkan baju yang berkibaran di luar

Menderas turun pada wajah yang mendongak ke arah langit.

Setumpahan hujan lebat berkawan retakan petir

Lalu naskah tanpa kata-kata dan musik yang menyayup

Lalu percakapan, pemeran saling menyalahkan

Saling meniadakan.

Sebelum lensa kamera menolehkan framenya

Ke arah perempuan yang menyendiri terpapar dendam

Di dekatnya tergolek serpih kenangan

Ke arah lembar-lembar puisi terhampar di atas rumputan dipatuki gerimis

Ke arah gadis kecil pelahan berjalan melintas jembatan, slow motion

Faded out.

Suara-suara sengau parau.

Fragmen gambar-gambar pemandangan yang tak jelas.

Dialog yang tak lagi mau patuh pada perintah skrip.

: Skenario yang diabaikan.

Tinggal rintik mengerubuti layar.

Perciknya menghardik kursi barisan depan.

Rembes pada ekor mata.

Cerita berakhir. Lampu-lampu menyala.

@02032020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post