Idra Putri

Bertugas sebagai Guru di MTsN 1 KOTA PADANG sejak 2009 berasal dari nagari dingin Tanjung Bonai Lintau - Kabupaten Tanah Datar - Sumbar...

Selengkapnya
Navigasi Web
Membara di Usia Senja

Membara di Usia Senja

Part 1

Hidup kadang tidak sesuai logika. Banyak hal yang terjadi diluar dugaan. Bahkan peristiwa demi peristwa tersebut menjadi momok yang menakutkan untuk masa depan yang bakal ku jalani. Namun semuanya kutepis dengan rasa yang terus bergejolak. Bahkan rasa tersebut kian melebar merenggut hati yang selama ini memang sudah tidak utuh.

Aku terlahir dari keluarga sederhana. hidup apa adanya, namun berkat kegigihan kesungguhan, Akhirnya pencapaian sampai ke titik ini. Barangkali bagi sebagian orang merupakan titik puncak karier orang sukses. Orang hebat yang telah melewati banyak tantangan. Sungguh pencapaian ini merupakan anugerah terindah bagiku. Rasanya seperti mimpi saja, Aku kembali ke kota ini. Kota yang begitu banyak kenangan manis yang mampu memporak-porandakan hati ini. Entahlah, semuanya terllau indah untuk dilupakan. Mungkin karena itu juga, Aku seakan enggan keluar dari masa lalu. Bahkan masa lalu tersebut mengiringi langkahku hingga hari ini.

Aku lelaki matang yang begitu sempurna. Memiliki keluarga dengan buah hati yang begitu membanggakan. Istri cantik dengan sejumlah prestasi mumpuni. Tiga anak lelakiku sudah menyelesaikan pendidikannya. Bahkan sebentar lagi Aku memiliki menantu. Sementara dua anak perempuan masih berjuang menyelesaikan skripsinya. Hidup berkecukupan di Kota yang mengantarkanku ke level kesuksesan hari ini. Namun semua itu berbanding terbalik dengan hatiku. Hati yang terus bergejolak karena menemukan kepingannya yang sempat hilang beberapa tahun silam. Rasanya istilah jatuh cinta dan cinta lama bersemi kembali cocok dengan kisahku ini. Kisah kasih yang belum tuntas sehingga sampai sekarang masih perlu diperbaiki.

Sulit melupakan. Memang itulah yang terjadi, karena semua begitu indah untuk dilupakan. Bahkan Aku berharap kenangan manis masa lalu tersebut diwujudkan di masa depan.

Bersambung

Padang, 05 Juni 2023

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post