Ima Choerijah, S.Pd.

Mengajar di SDN.Cigugur tengah kota Cimahi, salah satu sekolah inklusif yg ada di Cimahi, menjadi guru pendamping bagi anak - anak berkebutuhan khusus di SDN Ci...

Selengkapnya
Navigasi Web

Dongeng Di Awal Pelajaran

Seperti biasa kumulai pelajaran hari itu dengan berdoa, hari ini aku berniat untuk membacakan dongeng di awal pelajaran.

Akupun mulai mengkondisikan kelas, " ibu minta kalian mendengarkan dongeng yang ibu ceritakan, judulnya harimau dan tikus kecil " ucapku pada anak- anak. Begini dongengnya

" siang itu, di tepi hutan yang rimbun, seekor harimau terlelap tidur, harimau tidur sangat nyenyak, angin berhembus sepoi- sepoi seakan tangan lembut membelai mesra, menambah kenikmatan tidur sang harimau, dengkuran harimau semakin keras, dan tak seekorpun binatang yang berani mengganggu tidur harimau , masih terbayang oleh penghuni hutan betapa dahsyatnya ketika harimau marah, cakarannya, aumannya membuat seisi hutan gemetar ketakutan.

Di tengah keheningan tiba- tiba saja harimau tersentak bangun, harimau terlihat marah, "ggrrrrggghhh siapa yang berani mengganggu tidurku" ucap harimau, tangannya memegang mahkluk kecil yang sudah berani menganggu tidurnya, olalaaa mini si tikus kecil, gemetar ketakutan, tubuhnya yang mungil di genggam harimau," heiii tikus kecil, beraninya kamu menginjak kepalaku hah!! " ucap harimau, " apa kamu mau tubuhmu yang kecil ini aku makan" ucap harimau kembali, " maafkan aku harimau yang gagah perkasa, aku tidak sengaja menginjak kepalamu, tadi aku tertidur di atas pohon, angin membuatku terjatuh dan aku terjatuh tepat di atas kepalamu, ampuni aku harimau yang baik hati" mini si tikus kecil mengiba, harimau merasa kasihan dan luluh hatinya, " baiklah aku maafkan kamu tikus kecil, sekarang pergilah dari hadapanku ! " ,mini si tikus kecil mengucapkan terimakasih sambil berlari menjauhi tempat itu.

Dua hari semenjak kejadian itu, " auuuuuummmm terdengar auman harimau memecah keheningan hutan, penghuni hutan merasa kaget, " apa yang terjadi dengan harimau " ucap pipit si burung kecil, pipitpun terbang untuk mencari tahu gerangan yang terjadi, terlihatlah harimau tergantung di atas pohon, rupanya harimau terkena jebakan pemburu, tubuh harimau masuk jaring pemburu," tolong aku pipit, lepaskan aku dari jaring ini" pipit kecil merasa kasihan, tetapi bagaimana caranya melepaskan jaring itu dari tubuh harimau, " aku tidak bisa menolongmu wahai harimau, tapi aku akan mencari bantuan untuk menyelamatkan kamu harimau" ucap burung pipit, terbanglah pipit mencari bantuan, di tengah jalan pipit bertemu mini tikus kecil, diceritakanlah kejadian yang menimpa harimau, tanpa pikir panjang mini si tikus kecil berlari, naiklah mini tikus ke atas pohon tempat harimau tergantung, digigitnya jaring, akhirnya tali jaringpun terputus, lepaslah harimau dari jebakan pemburu, " ayo harimau lari sebelum pemburu datang" teriak mini si tikus kecil.

Harimau dan tikus kecil berlari mencari tempat yang aman di tengah hutan, setelah dirasa aman, mereka berhenti dan beristirahat, harimau tertawa senang," terimakasih mini, kamu memang mahkluk kecil yang pemberani, kamu sudah menyelamatkanku" ucap harimau. " sama- sama harimau, aku masih ingat kamu juga sudah melepaskan aku dan tidak memakanku waktu itu" mini tikus kecil berkata. " baiklah,mulai hari ini kita adalah saudara" harimau berkata.

Semenjak saat itu harimau dan tikus kecil selalu bersama.

Begitulah dongengnya,"sekarang ibu minta kalian, menuliskan tokoh yang kalian suka dari dongeng yang ibu ceritakan dan tuliskan alasannya kenapa kalian menyukai tokoh itu, setelah itu buatlah gambarnya.

Pembelajaran hari itu ku akhiri dengan menyampaikan kesimpulan tentang pesan yang terkandung dari isi dongeng, karakter tentang penumbuhan budaya saling menolong dan bekerjasama dalam kehidupan sehari- hari.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Nuhun bu Ai Imas....

28 Nov
Balas



search

New Post