Inayatul Muchlisin

Saya hanya guru biasa yang ingin menjadi orang luar biasa. Bermanfaat bagi diri dan orang lain. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Di Hari Ketiga Puluh (Tantangan Gurusiana 30 hari ke-30)

Di Hari Ketiga Puluh (Tantangan Gurusiana 30 hari ke-30)

Di Hari Ketiga Puluh

(Tantangan Gurusiana 30 hari ke-30)

Oleh: Inayatul Muchlisin

Alhamdulillah, sampai juga di hari ketiga puluh. Saya tidak pernah menyangka bahwa saya akan sanggup tetap konsisten menulis selama 30 hari tanpa putus. Mengikuti tantangan menulis tanpa putus awalnya hanya uji coba kemampuan diri. Sampai berapa kuatkah saya bisa bertahan.

Hari demi hari berusaha untuk menulis. Sungguh bukan suatu hal yang mudah untuk memulai. Banyak ujian yang harus dihadapi. Mulai dari tidak punya ide, tidak punya waktu, tidak punya wawasan, tidak percaya diri dan lain-lain. Namun niat saya hanya satu, berlatih menulis. Andai harus jatuh dan runtuh, itu risiko. Alhamdulillah selamat sentosa.

Kendala terakhir adalah, bahwa sejak kemarin akun gurusiana buffer terus. Ternyata ini tidak hanya dihadapi saya, banyak yang terhambat dengan ini. Untunglah, tulisan yang kemarin, meluncur dengan selamat untuk dipublish walaupun berulang kali dibagikan ke whatsapp, tidak support. Untuk tulisan hari ini pun saya belum tahu apakah tercatat di akun terpublish atau tidak. Yang jelas, aturan main menulis 30 hari tanpa putus sudah saya lakukan.

Harapan saya, semoga kehadiran saya di gurusiana dapat menebar manfaat. Jika Allah berkenan, pasti akan sampai ke tangan saya sertifikat penanda perjuangan 30 hari saya. Andai tidak sampai, semoga Allah masih kuatkan saya untuk tetap menebar manfaat. Salam bagi semua pembaca setia pencinta literasi!

Tangerang, 30 September 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Selamat Ibu...semangat...sehat dan sukses selalu Bu...salam

01 Oct
Balas

Terima kasih Bunda!

01 Oct

Ya tetap semanget soal ide kadang diam-diam merayap tertulis deh mantap bun

01 Oct
Balas

Terima kasih, Bunda

01 Oct

Selamat bunda, tetap semangat dan semoga sukses selalu.

01 Oct
Balas

Aamin, terima kasih

01 Oct

Selamat kawan, langkah seribu selalu di mulai dari langkah awal. Tetaplah optimis.. salam kenal.follow back ya

01 Oct
Balas

Terima kasih kunjungannya. Siappp follow back. Salam sukses.

01 Oct

Semangat terus bu Ina..pasti bisa...sukses selalu

01 Oct
Balas

Ashiapp motivatorkuuh, kecil-kecil cabe rawit nih. Mantap!!!

01 Oct



search

New Post