Moch Iqbal Nugraha S.Pd

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Praktik Penyelenggaraan Jenazah

Praktik Penyelenggaraan Jenazah

Dalam pembelajaran memang sudah seharusnya dipraktekkan langsung. Sehingga materi pembelajaran dapat diserap oleh siswa. Didalam kurikulum 2013 maupun revisi K-13 memang dalam aspek penilaian, selain aspek pengetahuan juga ada aspek psikomotor.

Aspek pengetahuan bisa didapat dari ulangan harian, kuis, ujian tengah semester, ujian semester. Sementara aspek psikomotor bisa didapat dari praktek siswa didepan kelas atau presentase, diskusi kelompok, maupun tugas terstruktur.

Baik mata pelajaran umum maupun pelajaran agama, perlakuannya sama dalam aspek penilaian. Sesuai gambar yang di upload di atas adalah gambar simulasi atau praktek langsung penyelenggaraan jenazah. Selain pelajaran tentang bacaan shalat jenazah, tak kalah pentingnya dalam penyelenggaraan jenazah dipraktekkan langsung supaya siswa bisa terlibat langsung dalam pembelajaran.

Setelah siswa mempraktekkan langsung secara kolektif, nanti di praktekkan per individu. Sampel mayat bisa dari boneka. Praktek dimulai dari kegiatan memandikan, mengapani sampai nantinya menyalatkan.

Sangat besar sekali daerah yang bisa diambil oleh siswa dalam kegiatan ini. Mereka nantinya bisa langsung terjun ke masyarakat dalam hal penyelenggaraan mayat sampai menshalatkan jenazah.

Mudah-mudahan semua bidang studi yang kita ampu mampu kita mengadakan praktek dengan sebaik-baiknya. Dan mudah-mudahan bisa menjadi referensi buat kita semua.

13 Februari 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post