Irfai M h

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Lebih dari Sembilan puluh persen siswa SMP tidak bisa baca Alfatihah

Sebuah survey terhadap siswa SMP menemukan bahwa lebih dari 90% siswa tidak dapat membaca surat Al-Fatihah dengan benar. Temuan itu saya ceritakan kepada anak saya yang berstatus sebagai siswa SMP. Dia protes. Tidak percaya. Dia mengkritisi kesimpulan tersebut. Itu di sekolah mana? Menurutnya, setiap sekolah berbeda-beda. Termasuk dalam hal kemampuan siswanya membaca Al-Quran. Kalau di satu sekolah ada 90% siswanya tidak mampu baca AlQuran, itu hanya berlaku untuk sekolah itu saja. Tidak bisa diberlakukan untuk semua sekolah, apalagi untuk semua siswa. Nggak bisa mengambil kesimpulan umum dengan hanya menggunakan data dari satu sekolah. Itu over generalisasi.

Anak saya benar. Hasil survey itu diperoleh dari satu sekolah. Tepatnya, sembilan kelas dari dua puluh tujuh kelas yang ada di sekolah. Dengan demikian, kesimpulan itu hanya berlaku untuk sekolah itu saja. Tepatnya, hanya berlaku untuk Sembilan kelas yang dijadikan sampel survey. Tetapi tidak menutup kemungkinan, bahwa itu memberikan gambaran bagi sekolah-sekolah lain, terutama sekolah yang memiliki system pembelajaran yang sama.

Indikator kemampuan membaca Al-Fatihah yang digunakan dalam survey itu merujuk kepada Pelajaran Ilmu Tajwid Praktis, untuk TK Al-Quran, yang ditulis oleh H. Dachlan Salim Zarkasyi tahun 1989.

Survey dilakukan dengan teknik observasi langsung oleh surveyor. Setiap siswa membaca surat al-Fatihah dari Al-Quran. Dilakukan, satu persatu secara bergantian. Hasil survey menemukan bahwa Lebih dari sembilan puluh persen siswa tidak menguasai tajwid dan makhraj. Ada dua kategori; (1) sebagian besar siswa dapat membaca alfatihah dengan lancar, tetapi menyalahi tajwid dan makhraj. (2) Sebagian lagi, siswa membaca karena hafal, tapi agak tersendat saat mengikuti teks ayat per ayat.

Hasil survey itu bisa dijadikan bahan evaluasi bagi pendidikan anak, baik di dalam sekolah maupun dalam keluarga. Gerakan literasi melek Quran perlu diadakan.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Isinya mana?

07 May
Balas

mana ya? sy juga ngga tau. Kena sensor kali ya. hahaha... coba admin baca dulu deh..

07 May

mana ya? sy juga ngga tau. Kena sensor kali ya. hahaha... coba admin baca dulu deh...

07 May
Balas



search

New Post