Isma Latifah

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Subtitle

Tantangan Hari Ke-288, #TantanganGurusiana

.

Ada yang hobi menonton drama serial atau film dari luar negeri? Dari Korea, Cina, Jepang, India, AS, Inggris, atau yang lainnya, misalnya. Penggunaan bahasa asing pada film tersebut membuat kita membutuhkan bantuan subtitle saat menontonnya, bukan? Ah, jangankan bahasa asing. Jika yang digunakan bahasa Melayu—padahal, bahasa Melayu notabene merupakan akar bahasa Indonesia pula—seperti pada serial anak-anak, kita juga memerlukan subtitle, bukan?

Saya bukannya ingin membahas subtitle film atau drama yang menarik, hehehe. Saya hanya ingin menawarkan padanan kata subtitle dalam bahasa Indonesia yang rupanya sudah banyak digunakan oleh para penerjemah. Jika biasanya pada awal film terdapat klaim “subtitle oleh …”, kini sudah banyak yang menuliskan “takarir oleh …”. Benar sekali, Saudara. Padanan kata subtitle adalah takarir.

Lah, bukannya takarir itu sama dengan caption, ya? Yuk, kita bahas kembali maknanya. Takarir merupakan kata serapan dari bahasa Arab yang sudah masuk dalam KBBI. Takarir bisa diartikan sebagai (1) catatan yang dituliskan di tepi halaman kitab; (2) terjemahan dialog pada film; (3) keterangan yang menjelaskan isi gambar. Nah, kalau caption bisa disamakan dengan pengertian ketiga takarir, subtitle termasuk penjelasan kedua, bukan? Sudah jelas dan mudah dimengerti, kan? Jangan bimbang lagi kalau menemukan kata takarir, ya. 😊

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post