Iwi Dayati

Assalamualaikum wr wb Perkenalkan nama saya Widayati, M.Pd. Saya seorang guru yang mangampu mata pelajaran bahasa Indonesia. Saya menjalami profesi gur...

Selengkapnya
Navigasi Web
55 Sebuah Tanya
#Tagur H55

55 Sebuah Tanya

SEBUAH TANYA

Widayati, M. Pd.

Hari ini anakku bertanya tentang DPR, ketua DPR. "Bolehkan ketua DPR mematikan mikrofon yang sedang dipakai oleh orang lain saat sedang berbicara?" itu pertanyaan anakku.

Maka kujelaskan akhlak seorang muslim. Bahwa seorang muslim yang baik jika ada yang sedang berbicara, kita harus mendengarkan dengan baik.

Hari ini anak muridku bertanya tentang RUU cipta kerja dan pasal-pasal di dalamnya. "Apakah kita harus terima saja jika ada undang-undang yang isinya merugikan kami saat nanti kami sudah bekerja bu?" itu pertanyaan muridku.

Maka kujelaskan semua yang menjadi hak kita harus kita perjuangkan. Sebab Allah tidak akan mengubah nasib suatu bangsa jika kita sendiri tidak mau mengubahnya.

Hari ini adikku bertanya tentang pengesahan UU ciptakerja yang merugikan banyak orang." Jika muridmu ikut demo menggugat pengesahan UU Ciptakerja apakah guru akan melarangnya?" itu pertanyaan adikku.

Segera kujelaskan bahwa tugas pelajar adalah belajar, tugas guru adalah mengajar. Kita harus menomorsatukan pelajaran. Akan tetapi, bukan berarti kita tidak peduli dengan perjuangan orang lain yang sedang berjuang di gedung DPR. Kita bisa berpartisipasi dalam hal lain atau seminim-minimnya adalah doa.

Hari ini tetanggaku bertanya tentang tugas-tugas DPR. "Sebenarnya apa tugas sih pokok DPR?" tanya tetanggaku.

Segera kujelaskan bahwa tugas utama DPR adalah membuat ubdang-undang. Tentunya undang-undang yang akan membawa kesejahteraan bangsa Indonesia.

Dan akupun bertanya 'Lalu apa gunanya ada DPR jika tidak bisa mewakili aspirasi rakyat Indonesia?"

Samar-samar kudengar jawaban itulah sosok anggota legislatif yang tidak tahu diri, tidak tahu untuk apa ia duduk di gedung megah DPR.

Jakarta, 8 Oktober 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Luar biasa. Keren bun..

08 Oct
Balas

Keren bunda..posisi guru menverdaskan anak bnagsa

08 Oct
Balas

Alhamdulillah tayang

08 Oct
Balas

Ssss

08 Oct
Balas

Keren, tapi kok puisi,

08 Oct
Balas

Keren bunda sukses selalu

09 Oct
Balas

Luar biasa Bu. Faktual sekali.

09 Oct
Balas

Tugas pelajar adalah belajar, tugas guru adalah mengajar. Kita harus menomorsatukan pelajaran. Penjelasan dari semua pertanyaan semua clear. Terima kasih sudah berbagi kisah hari ini bu. Salam literasi.

08 Oct
Balas



search

New Post